POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena tak senang dengan hasil yang diraih anak asuhnya saat bertemu Dewa United di pekan kelima Liga 1 musim 2024/2025.
Persija Jakarta harus puas dengan hasil imbang 0-0 saat berlaga di partai kandang. Tak mau berlarut, pelatih asal Spanyol itu langsung membidik laga melawan Persib Bandung.
Duel klasik Liga 1 antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akan berlangsung pada Senin, 23 September 2024 mendatang di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
“Saya tidak senang dengan hasil ini (vs Dewa United). Tetapi kami harus tetap melangkah ke depan,” ucap Carlos dikutip dari laman Persija.
“Saya tahu bagaimana rivalitas dengan Persib Bandung, semua staf memberitahu saya. Laga itu penting, apalagi untuk saya sebagai pelatih,” sambungnya.
5 Pertandingan Terakhir Persib vs Persija
Duel antara Persib vs Persija disebut sebagai laga derby Indonesia. Berdasarkan catatan pertandingan yang dikutip dari Transfermarkt, kedua tim ini telah bertemu sebanyak 21 kali sejak era Indonesia Super League.
Pada Liga 1 musim 2024/2025 ini, Persib telah mencatatkan dua kali kemenangan dan tiga kali hasil imbang.
Sedangkan Persija Jakarta mencatat dua kali kemenangan, satu kali kekalahan dan dua kali hasil imbang.
Berikut ini lima pertandingan terakhir yang mempertemukan Persib Bandung vs Persija Jakarta, yaitu:
- Liga 1 pada 9 Maret 2024 Persija Jakarta vs Persib Bandung, skor 1-1
- Liga 1 pada 21 Maret 2023 Persija Jakarta vs Persib Bandung, skor 2-0 kemenangan untuk Persija
- Liga 1 pada 11 Januari 2023 Persib Bandung vs Persija Jakarta, skor 1-0 kemenangan untuk Persib
- Liga 1 pada 1 Maret 2023 Persija Jakarta vs Persib Bandung, skor 0-2 kemenangan untuk Persib
- Liga 1 pada 20 November 2021 Persib Bandung vs Persija Jakarta, skor 0-1 kemenangan untuk Persija
Laga Sarat Gengsi
Pertandingan ini sarat akan gengsi, melihat dari sejarah pertandingan dan pendukungnya.
Sarat akan gengsi ini bukan hanya terjadi di tim atau pemain tetapi hingga pendukungnya yakni The Jakmania dan Viking.