POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode juli-September 2024 segera dicairkan ke rekening Kartu keluarga Sejahtera (KKS) pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) ini. Yuk, simak informasi selengkapnya di sini.
Bantuan Pangan Non Tunai diprediksi akan segera menyalurkan bantuan saldo dananya dalam waktu-waktu dekat.
Melalui bansos BPNT, masyarakat yang NIK KTPnya terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) akan diberikan bantuan untuk memenuhi kebutuhan pangannya.
Saldo dana bansos yang akan disalurkan oleh BPNT periode Juli-September 2024 memiliki nominal Rp600 RIbu.
Nominal dana bansos yang disalurkan merupakan peningkatan dari periode sebelum-sebelumnya yanng hanya Rp400 Ribu.
Peningkatan nominal tersebut terjadi karena pada periode ini, penyalurannya digabungkan menjadi 3 bulan.
Saldo dana bansos ini hanya akan disalurkan ke rekening KKS Merah Putih Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Oleh sebab itu, pemerintah menghimbau masyarakat untuk melakukan pembukaan rekening kolektif (burekol).
Burekol ini akan dilakukan oleh Himpunan Bank Rakyat (Himabara) seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BSI.
Melansir dari YouTube DIARY BANSOS, pembukaan rekening kolektif ini sudah diberlakukan di beberapa daerah di Indonesia.
Kabar baiknya, ada beberapa KPM yang status di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation (SIKS-NG) nya sudah diperbaharui.