POSKOTA.CO.ID - Bagi Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada KTP dan KK yang terkonfirmasi masuk daftar penerima saldo dana bansos Rp2.400.000 dari Pemerintah, cek status bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) segera melalui handphone (Hp).
Saldo dana bansos Rp2.400.000 tersebut merupakan alokasi pencairan yang dilakukan sepanjang 2024 kepada kriteria tertentu yang telah ditetapkan Pemerintah dalam beberapa tahapan.
Kriteria penerima bansos PKH itu termasuk, penyandang disabilitas berat dan lanjut usia (lansia) diatas 70 tahun ke atas.
Pada tahap ini sendiri, masing-masing keluarga penerima manfaat (KPM) itu akan mendapatkan saldo dana bansos sebesar Rp600.000 yang mencangkup periode Juli-September 2024.
Jadi, apabila Anda belum menerima dana bansos pada bulan Juli dan Agustus 2024, Pemerintah akan memfokuskannya untuk bulan September kepada KPM yang terdata di sistem Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Sementara itu, bansos PKH juga memberikan dukungan kepada kriteria lainnya yang telah terdaftar dan akan mendapatkan nominal dengan jumlah bervariasi.
Rincian Bansos PKH
Berikut adalah rincian nominal bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 berdasarkan kategori penerima sesuai dengan tahapan.
1. Ibu Hamil
Bantuan untuk ibu hamil adalah sebesar Rp3.000.000 per tahun. Bantuan ini diberikan dalam empat tahap, masing-masing sebesar Rp750.000 per tahap.
2. Anak Usia Dini
Anak usia dini juga mendapatkan bantuan sebesar Rp3.000.000 per tahun, yang dibagi dalam empat tahap. Setiap tahap memberikan Rp750.000.
3. Anak Sekolah Dasar (SD)
Untuk anak-anak yang bersekolah di tingkat SD, bantuan yang diberikan adalah sebesar Rp900.000 per tahun. Bantuan ini dibagi dalam empat tahap, masing-masing sebesar Rp225.000.
4. Anak Sekolah Menengah Pertama (SMP)
Anak-anak yang bersekolah di tingkat SMP mendapatkan bantuan sebesar Rp1.500.000 per tahun. Bantuan ini dibagi dalam empat tahap, dengan setiap tahap memberikan Rp375.000.
5. Anak Sekolah Menengah Atas (SMA)
Untuk anak-anak yang bersekolah di tingkat SMA, bantuan yang diberikan adalah sebesar Rp2.000.000 per tahun. Bantuan ini dibagi dalam empat tahap, masing-masing sebesar Rp500.000.
Cara Cek Bansos PKH Lewat Hp
Untuk mengecek apakah Anda termasuk dalam daftar penerima dan memantau status bantuan PKH, Anda dapat menggunakan aplikasi resmi atau situs web dari Kementerian Sosial. Berikut adalah langkah-langkahnya.
1. Buka Aplikasi atau Situs Web
Jika Anda menggunakan smartphone, buka aplikasi cek bantuan sosial yang telah diunduh dari Play Store (Android) atau App Store (iOS).
Namun, apabila Anda menggunakan komputer atau laptop, silakan kunjungi situs web resmi cekbansos.kemensos.go.id.
2. Masukkan Data Wilayah
Di dalam aplikasi atau situs web, pilih data wilayah Anda seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa. Ini penting untuk memastikan bahwa data yang ditampilkan sesuai dengan lokasi Anda.
3. Input Nama dan NIK KTP
Masukkan nama lengkap sesuai dengan identitas di KTP serta NIK KTP dan KK Anda. Pastikan semua data yang dimasukkan benar dan sesuai agar hasil pengecekan akurat.
4. Isi Kode Captcha
Untuk melanjutkan proses, Anda akan diminta untuk mengisi kode Captcha yang muncul. Kode ini digunakan untuk verifikasi bahwa Anda adalah manusia dan bukan bot.
5. Klik “Cari Data”
Setelah semua data diisi dengan benar, klik tombol “Cari Data”. Sistem akan memproses pencarian dan menampilkan hasilnya dalam bentuk tabel yang menunjukkan status penerimaan bantuan.
Demikian informasi mengenai cara cek bantuan PKH melalui hp Anda. Pastikan untuk selalu menggunakan sumber resmi dan memverifikasi setiap informasi yang Anda terima agar saldo dana bansos dapat dicairkan tepat waktu.
DISCLAIMER: Harap diperhatikan bahwa semua aspek teknis yang berkaitan dengan penetapan penerima, verifikasi, dan pencairan bansos BPNT sepenuhnya diatur dan dikelola oleh pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos).
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.