Penyaluran bansos PKH dan BPNT Periode September-Oktober 2024 (Poskota/Insan Sujadi)

EKONOMI

Update Terbaru! Penyaluran Bansos PKH dan BPNT Lewat SIKS NG Periode September-Oktober 2024 dan Peralihan PT Pos ke KKS, Cek Selengkapnya di Sini

Selasa 17 Sep 2024, 21:55 WIB

POSKOTA.CO.ID - Berikut adalah update terbaru terkait proses penyaluran bantuan sosial PKH dan BPNT untuk periode September-Oktober 2024 dan Juli-September 2024.

Berdasarkan pengecekan melalui SIKS NG, khususnya bagi KPM yang beralih dari PT. POS ke KKS bank Himbara.

Penyaluran Bansos PKH dan BPNT Lewat SIKS NG Periode September-Oktober 2024 dan Peralihan PT Pos ke KKS

1. Bagi pemilik KKS reguler

Penyaluran KKS reguler yang dilakukan setiap dua bulan sekali, berdasarkan pengecekan di SIKS NG untuk bantuan sembako atau BPNT, masih menunjukkan periode Juli-Agustus 2024, dengan keterangan bahwa transaksi telah dilakukan. 

Hal yang sama juga berlaku untuk bantuan sosial PKH, yang penyalurannya masih berada di periode Juli-Agustus 2024 dan sudah dilakukan transaksi.

Ini menandakan bahwa belum ada kabar terbaru mengenai penyaluran bantuan sosial PKH dan BPNT untuk periode September-Oktober 2024, dan masih berada di periode sebelumnya, yaitu Juli-Agustus 2024. 

Kemungkinan penyaluran bantuan untuk periode September-Oktober 2024 akan mulai terlihat pada minggu ketiga atau akhir September 2024.

2. Bagi KPM peralihan dari PT. POS ke KKS

Untuk KPM yang beralih dari PT. POS ke KKS, berdasarkan pengecekan di SIKS NG, sudah ada keterangan "BUREKOL" yang menunjukkan beberapa KPM mungkin sudah menerima undangan BUREKOL.

Namun, masih ada KPM lain yang belum mendapatkan undangan tersebut.

Meskipun begitu, saldo rekening KKS, baik bagi mereka yang sudah menerima undangan BUREKOL maupun yang belum, masih kosong.  

Saldo bantuan sosial akan terisi jika status di SIKS NG berubah menjadi "Top Up" atau setidaknya menunjukkan keterangan "SPM." 

Setelah itu, saldo bantuan sosial akan masuk ke rekening KKS KPM peralihan PT. POS.

Kemungkinan penyaluran bantuan sosial PKH dan BPNT untuk KPM peralihan ini akan terealisasi pada akhir September 2024. 

Demikian informasi mengenai Penyaluran Bansos PKH dan BPNT Lewat SIKS NG Periode September-Oktober 2024 dan Peralihan PT Pos ke KKS, semoga bermanfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.  

Tags:
bansospkhBPNTSIKS-NGpt poskks

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor