Namun, untuk yang masuk ke SK nominasi, aktivasi rekening SimPel harus dilakukan terlebih dahulu agar bantuan PIP dapat dicairkan.
Cek Saldo Bansos
Bagi KPM PKH dan BPNT yang memenuhi syarat di atas dan telah melakukan aktivasi rekening SimPel sebelum 30 Juni 2024, bisa segera mengecek saldo bantuan melalui ATM bank penyalur.
Bantuan ini resmi dicairkan berdasarkan surat dari Puslabdik Kemendikbudristek sejak 13 Agustus 2024.
Nominal Bansos PIP
Jumlah bantuan yang dapat dicairkan adalah sebagai berikut:
- Jenjang SD sederajat: Rp450 ribu
- Jenjang SMP sederajat: Rp750 ribu
- Jenjang SMA/SMK sederajat: Rp1,8 juta
Saldo bantuan bisa dicek melalui ATM atau agen bank terdekat. Jika tidak memiliki kartu ATM, siswa bisa mengecek buku rekening SimPel mereka di bank penyalur sesuai jenjang pendidikan masing-masing.
Kapan Pencairan untuk KPM dengan Aktivasi Rekening Simpel Setelah 30 Juni?
Bagi KPM yang baru melakukan aktivasi rekening SimPel di bulan Juli, Agustus, atau September 2024, pencairan bantuan diprediksi akan dilakukan pada tahap ketiga, yaitu sekitar bulan Oktober, November, atau Desember 2024.
Jadi, bagi KPM yang telah memenuhi syarat seperti dijelaskan dalam artikel dan melakukan pengecekan saldo hari ini, bantuan sudah dipastikan cair.
Bagi yang belum mendapatkan bantuan, harap bersabar karena proses pencairan akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan tahapan yang ditentukan oleh bank penyalur.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.