POSKOTA.CO.ID - Nomor HP Anda tiba-tiba tercantum menjadi kontak darurat pinjol ilegal, berikut ini tiga langkah yang bisa Anda lakukan.
Kontak darurat pinjol ini berfungsi sebagai data untuk menanyakan keberadaan peminjam atau debitur, disaat pembayaran tenornya macet.
Sebelum mengajukan peminjaman, platform pinjaman online (pinjol) akan meminta debitur untuk memasukkan kontak darurat yang bisa dihubungi, selain kontak dari debitur itu sendiri.
Namun seringkali pemilik nomor HP yang dijadikan kontak darurat, tidak tahu menahu tentang pengajuan pinjaman tersebut.
Alhasil saat gagal bayar (galbay), debt collector (DC) dari pinjol tersebut akan menghubungi kontak yang tercantum, bahkan seringkali meneror kontak-kontak yang dicantumkan tersebut.
Tak sampai disitu, DC pinjol ini kerap kali menagih dengan cara kasar dan intimidatif. Biasanya cara penagihan yang kasar dan intimidatif ini dilakukan oleh pinjol ilegal.
Kendati demikian, ada hal yang bisa Anda lakukan jika tiba-tiba nomor HP Anda dijadikan kontak darurat pinjol ilegal, di antaranya:
Memblokir Nomor Debt Collector
Cara ini sebetulnya paling mudah dengan memanfaatkan fitur pemblokiran yang tersedia di handphone (HP).
Dengan mengaktifkan fitur ini, Anda bisa menghindari panggilan atau mendapat pesan dari nomor yang tidak dikenal.
Menghubungi Call Center
Anda bisa menghubungi call center dan meminta untuk menghapus atau memblokir nomor dari daftar penagih hutang.
Anda bisa menyampaikan jika tidak tertarik menggunakan layanan platform pinjol tersebut, dengan begitu pihak kreditur tidak akan terus menerus memberikan tawaran.