Gara-gara Hendak Foto Kondisi Anaknya, Penyanyi Melly Mono Diteriaki Dokter RS Cicendo Bandung

Selasa 17 Sep 2024, 11:09 WIB
Penyanyi Melly Mono mengeluhkan pelayanan dokter di RS Mata Cicendo yang menghardiknya dengan kasar. (Instagram Melly Mono)

Penyanyi Melly Mono mengeluhkan pelayanan dokter di RS Mata Cicendo yang menghardiknya dengan kasar. (Instagram Melly Mono)

POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Melly Mono mengeluhkan sikap salahsatu dokter di RS Mata Cicendo, Kota Bandung yang dinilainya tidak ramah dalam melayani pasien.

Keluhan tersebut diungkapkan Melly pada aplikasi thread. Kejadian tersebut terjadi pada Senin 16 September 2024. 

"Sekali lagi saya menghargai dan paham bahwa setiap tempat, setiap lingkungan punya aturan masing-masing yang harus dipatuhi. Begitupun aturan di RS Cicendo. Dear dokter berinisial PI, sy tidak tau alasan kamu memperlakukan sy seperti itu, mungkin bisa jadi km lg dalam kondisi yg tidak baik, tuntutan pekerjaan dll, tp kmu adalah pekerja profesional, setidaknya ga ada salahnya berikan pelayanan untuk memberi rasa nyaman secara psikologis terhadap pasien maupun pengantarnya, ga sulit ini harusnya," tulis Melly melalui akunnya @melly_mono dikutip Poskota, Selasa 17 September 2024.

Melly pun menceritakan masalah tersebut bermula ketika dirinya tengah memeriksakan mata putranya. Dirinya berniat untuk mengambil gambar yang bakal dikirim ke keluarganya yang bertanya mengenai kondisi anaknya tersebut.

Namun perlakuan tidak menyenangkan didapatkan Melly oleh dokter tesebut yang langsung menghardiknya.

"Belum sempat buka aplikasi kamera, baru mau diarahin buat foto, dokter wanita td langsung bentak sy dengan suara yg lumayan kenceng 
“ Ga boleh ambil foto ya bu..! Itu disana sudah ada Undang-undangnya..! “, sambil nunjuk ke arah dinding yang sejak awal sy memang ga lihat, pertama sy org awam, jujur saya ga tahu ada aturan ini, kedua sy fokus temenin anak lagi periksa, dan ketiga, jujur bbrp rumah sakit sampai klinik kecantikan, seingat sy blm pernah sy baca/ lihat aturan ini," jelas Melly.

Dirinya pun paham dengan setiap peraturan yang diterapkan, hanya saja masalah komunikasi dari dokter tersebut yang dirasanya cukup kurang baik.

"Maksud saya, sbg tenaga kerja / berprofesi dibidang medis bisa dong menyampaikan komunikasi dgn intonasi dan kalimat yg baik. 
'Maaf bu, disini tidak diperkenankan untuk mengambil gambar video maupun foto' Lebih enak didengar bukan ? sy yakin masih banyak pasien maupun pengantar pasien yang blm paham aturan ini. Sy juga bukan tipe emak2 yg suka maksain curi2 foto , serobot antrian apalagi sen kiri belok kanan. Sy tipe orang yang patuh dan paham dengan aturan jika memang sy sudah tahu sebelumnya," bebernya.

Dirinya pun sengaja membuat thread tersebut untuk bahan evaluasi Rumah Sakit Cicendo dan agar tidak ada lagi masyarakat yang mengalami kejadian serupa.

"Sy berharap ini menjadi evaluasi bagi RS mata cicendo, ini masukan dari sekian banyak pasien yg mungkin pernah mengalami hal serupa dengan sy., berikan pelayanan yang baik untuk pasien harus tetap diutamakan, Dokter PI sy yakin usia mu dibawah sy, perjalanan kamu masih panjang untuk melayani pasien2 mata lainnya, perbaiki cara kamu memperlakukan pasien2mu. Supaya karirmu penuh dengan keberkahan. Mari saling menghargai," pesan Melly.

News Update