POSKOTA.CO.ID - Selamat pelajar akan menerima saldo dana Rp1.800.000 dari bantuan sosial PIP 2024. Simak informasi lengkapnya di sini.
Siswa akan mendapatkan saldo dana bantuan sosial dari PIP 2024 yang akan langsung ditransfer oleh pemerintah.
Diperkirakan untuk penyaluran tahap ini akan disalurkan pada bulan September 2024 ini.
Program Indonesia Pintar adalah salah satu bantuan yang diberikan kepada pelajar yang masih aktif duduk dibangku sekolah.
Bantuan dana PIP yang akan diterima siswa adalah berupa uang tunai.
Para siswa yang akan menjadi penerima adalah mereka yang data NIK KTP orang tuanya terdata di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) Kemensos RI.
Khusus untuk pelajar SMA atau SMK akan terima saldo dana bansos PIP sebesar 1.800.000.
Saldo dana akan ditransfer langsung ke bank yang sudah bekerja sama dengan pemerintah yaitu BNI, BRI dan BSI khusus wilayah Aceh.
Dana tersebut dapat digunakan untuk keperluan sekolah siswa seperti alat tulis, buku sekolah, sepatu, seragam, hingga biaya pendidikan siswa.
Para orang tua diharapkan mendapingi untuk melakukan proses pencairan dana.
Dengan adanya bantuan sosial PIP 2024 diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan pendidikan dan tidak ada lagi siswa yang putus sekolah.