POSKOTA, CO.ID- Limit pada utang di pinjaman online sudah melewati batas? Hati-hati, anda harus siap hadapi Debt Collector (DC) lapangan pinjol yang datang kerumah secara mendadak.
Pinjaman online (pinjol) semakin populer di Indonesia karena kemudahannya. Namun, tak sedikit pengguna yang terjebak dalam tumpukan utang hingga batas limit terlewati.
Ketika itu terjadi, ancaman Debt Collector (DC) lapangan pinjol mulai menghantui, bahkan bisa datang langsung ke rumah anda.
Debt Collector lapangan atau DC lapangan adalah petugas yang dikirim langsung oleh pihak penyedia pinjaman online untuk menagih pembayaran dari nasabah yang gagal melunasi hutang mereka tepat waktu.
Biasanya, setelah upaya penagihan melalui telepon atau pesan gagal, perusahaan pinjol akan mengirimkan DC lapangan untuk menagih secara langsung di rumah nasabah.
Tanda Batas Limit Pinjaman Anda Terlewati
Ada beberapa tanda yang perlu diwaspadai ketika batas limit pinjaman anda sudah terlewati:
1. Notifikasi Penagihan Intensif: Anda akan menerima notifikasi berulang kali dari aplikasi pinjol, baik melalui SMS, email, atau aplikasi itu sendiri.
2. Telepon dari Nomor Tidak Dikenal: Pihak pinjol akan mulai menelepon anda berkali-kali dari nomor yang tidak dikenal atau bahkan mengancam melalui pesan singkat.
3. Peringatan Kunjungan Lapangan: Jika batas limit benar-benar terlewati, anda akan mendapatkan peringatan bahwa DC lapangan akan datang ke rumah anda untuk menagih hutang.
Jika anda berada dalam situasi di mana DC lapangan pinjol datang ke rumah anda, berikut beberapa langkah yang bisa anda lakukan: