POSKOTA.CO.ID - Mendapatkan uang melalui aplikasi pinjaman online (pinjol) legal memang menjadi salah satu solusi cepat untuk kebutuhan finansial saat mendesak.
Namun, tidak sedikit yang akhirnya nasabah terjerat gagal bayar (galbay) pinjol legal, karena tidak mampu melunasi cicilan tepat waktu.
Ketika terlilit utang, banyak nasabah yang merasa panik dan tergoda untuk menghindari tagihan dengan mengganti nomor handphone (Hp) atau menghapus aplikasi pinjol legal.
Sayangnya, tindakan tersebut bukanlah solusi yang tepat dan justru bisa memperburuk situasi Anda Ketika terjerat galbay pinjol legal.
Mengganti nomor hp atau menghapus aplikasi hanya akan memutus komunikasi Anda dengan pihak pinjol dan tidak menyelesaikan masalah utang.
Selain itu, tindakan tersebut juga bisa merusak reputasi kredit dan mempersulit Anda di masa depan jika ingin mengajukan pinjaman lainnya.
Untuk itu, pastikan Anda tetap tenang, jangan panik, dan fokuslah pada solusi yang aman dan berkelanjutan saat menghadapi galbay pinjol legal.
Solusi Aman Saat Galbay Pinjol Legal
Berikut ini adalah beberapa solusi aman menghadapi galbay pinjol legal tanpa harus mengganti nomor hp atau menghapus aplikasi menurut kanal YouTube Fintech ID yang dilansir oleh Poskota.
1. Komunikasi dengan Pihak Pinjol
Langkah pertama yang harus Anda lakukan jika mengalami galbay adalah segera menghubungi pihak pinjol. Jangan menghindar atau memutus komunikasi karena ini hanya akan memperburuk reputasi kredit Anda.
Hubungi layanan pelanggan dan sampaikan kondisi keuangan Anda yang saat ini tidak memungkinkan untuk membayar cicilan tepat waktu.
Beberapa perusahaan pinjol legal biasanya memberikan keringanan berupa restrukturisasi pembayaran, seperti perpanjangan tenor atau pengurangan bunga.
2. Minta Keringanan atau Negosiasi Ulang
Jika merasa beban cicilan terlalu besar, Anda bisa meminta keringanan kepada pihak pinjol. Ini bisa dilakukan melalui negosiasi ulang terkait tenor pembayaran atau pengurangan bunga.
Dengan catatan, pinjol yang Anda gunakan harus merupakan pinjol legal yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Pinjol legal umumnya memiliki kebijakan yang lebih manusiawi dibandingkan dengan pinjol ilegal, sehingga Anda masih bisa bernegosiasi.
3. Manfaatkan Fasilitas Restrukturisasi Utang
Dalam beberapa kasus, perusahaan pinjol legal memberikan fasilitas restrukturisasi utang untuk nasabah yang mengalami kesulitan pembayaran.
Program ini bisa berupa penjadwalan ulang pembayaran, pengurangan suku bunga, atau bahkan penghapusan sebagian denda keterlambatan.
Tanyakan kepada pihak pinjol apakah mereka menyediakan opsi restrukturisasi tersebut dan pastikan Anda memenuhi persyaratan yang diperlukan.
4. Cari Bantuan dari Lembaga Konsultasi Keuangan
Jika Anda merasa kesulitan dalam menyusun rencana pembayaran atau merasa tertekan oleh situasi utang yang menumpuk, mencari bantuan dari lembaga konsultasi keuangan bisa menjadi pilihan.
Ada beberapa lembaga yang menawarkan jasa konsultasi terkait manajemen utang yang bisa membantu Anda merumuskan solusi terbaik.
Beberapa dari lembaga ini bahkan menawarkan layanan gratis atau dengan biaya yang terjangkau untuk mengatasi masalah Anda.
5. Evaluasi Keuangan Pribadi
Galbay sering kali terjadi karena kurangnya manajemen keuangan yang baik. Oleh karena itu, Anda perlu melakukan evaluasi keuangan secara menyeluruh.
Identifikasi pengeluaran yang tidak penting dan kurangi pengeluaran konsumtif. Fokuskan penghasilan Anda untuk melunasi utang terlebih dahulu sebelum membuat komitmen finansial lainnya.
Dengan disiplin dan melakukan perencanaan yang baik, Anda bisa segera keluar dari jeratan galbay pinjol.
Menghadapi galbay pinjol legal memang tidak mudah, tetapi dengan pendekatan yang tepat, masalah ini bisa diselesaikan tanpa harus mengganti nomor hp atau menghapus aplikasi pinjaman online.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.