Ini 9 Makanan dan Minuman Sebagai Obat Alami Obati Flu, Tanpa Obat Kimiawi!

Sabtu 14 Sep 2024, 10:05 WIB
Ilustrasi penyakit Flu, ini 9 makanan yang bisa meredakan penyakit flu. (Pixabay)

Ilustrasi penyakit Flu, ini 9 makanan yang bisa meredakan penyakit flu. (Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Memasuki pergantian musim dari panas ke hujan membuat tubuh terkadang menjadi drop. Bahkan tidak jarang, sebagian mengalami gejala flu berat.

Untuk itu terdapat beberapa cara mengobati secara alami tanpa menggunakan obat kimiawi yang dapay meredakan gejala flu dan batuk.

Dikutip Poskota dari laman Rumah Sakit Siloam Hospital, Sabtu 14 September 2024 sedikitnya terdapat 9 jenis makanan dan minuman yang bisa meredakan atau menyembuhkan dari flu.

9 Makanan dan minuman yang bisa menyembuhkan flu diantaranya: 
 

1. Sup Ayam

Makanan hangat satu ini menjadi rekomendasi obat flu alami yakni dengan mengkonsumsi sup ayam. 

Sup yang dimasak dari daging ayam dan sayuran diketahui tidak hanya dapat menghangatkan tubuh, namun juga dapat membantu memperlambat pergerakan atau migrasi neutrofil di dalam tubuh.

Dalam hal ini, Neutrofil merupakan salah satu jenis sel darah putih yang berfungsi untuk membantu melindungi tubuh dari serangan infeksi. 

Saat bergerak secara perlahan, neutrofil dapat lebih berfokus pada bagian tubuh yang terdapat infeksi sehingga mampu mempercepat proses pemulihan berbagai penyakit, salahsatunya flu.


2.Makanan yang Mengandung Probiotik

Probiotik adalah bakteri baik yang dapat membantu melindungi serta memelihara kesehatan sistem pencernaan tubuh kita.

Tidak hanya itu, makanan yang mengandung probiotik juga dipercaya dapat membantu meningkatkan sistem imun tubuh secara keseluruhan. 

Dengan alasan itulah, mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik secukupnya diketahui dapat membantu mengoptimalkan proses penyembuhan flu.

3. Makanan yang Mengandung Beta-glucan

Berita Terkait

News Update