Mini series Gadis Kretek meraih penghargaan level internasional di Korea Selatan. (Foto: Instagram)

Film

Bikin Bangga, Mini Series Gadis Kretek Raih Penghargaan di Seoul International Drama Awards 2024, Kalahkan Moving!

Sabtu 14 Sep 2024, 21:31 WIB

POSKOTA.CO.ID – Menangkan kategori Best Mini Series di Seoul International Drama Awards 2024, mini series Gadis Kretek harumkan nama Indonesia di kancah perfilman mancanegara.

Ini menjadi kabar yang membanggakan dari industri perfilman Indonesia. Mini series Gadis Kretek ini meraih prestasi dalam penghargaan yang berlangsung pada 12 September 2024 di Seoul, Korea Selatan.

Penghargaan tersebut didapatkan sebagai pengakuan atas keunggulan dan kualitas produksi mini series produksi Indonesia ini.

Disutradarai Kamila Andini dan Ifa Isfansyah, Gadis Kretek berhasil menarik perhatian dari dewan juri dan juga penonton internasional.

Dengan alur cerita yang kuat dan penggambaran yang mendalam tentang budaya kretek Indonesia, ini menjadi salah satu produk film yang memang layak mendapatkan penghargaan tersebut.

“Bangga banget, mengingat Gadis Kretek bersanding dengan karya-karya terbaik lainnya seperti 3 Body Problem, Moving, The Worst of Evil, dan Daily Dose of Sunshine," tulis @kamilandini di akun Instagramnya.

Melansir RRI, mini series ini mengikuti perjalanan seorang wanita muda. Dia bertekad mempertahankan warisan keluarga di industri kretek yang memiliki sejarah panjang dan penuh tantangan.

Keberhasilan Gadis Kretek di Seoul International Drama Awards 2024 ini tentunya menjadi pencapaian monumental, terutama mengingat kompetisi yang ketat dari berbagai mini series berkualitas dari seluruh dunia. 

Daya tarik mini series ini hadir karena dinilai dari kemampuannya menggabungkan narasi yang menyentuh dengan representasi budaya yang otentik, serta produksi yang sangat terampil.

Dian Sastrowardoyo yang memerankan karakter utama bernama Dasiyah atau Jeng Yah, mengaku bersyukur atas kemenangan yang didapatkannya ini. 

"Saya akan selalu bersyukur bisa menjadi bagian dari kesuksesan ini! Terima kasih atas dukungan luar biasa Anda semua," tulis Dian Sastro di Instagram pribadinya pada Kamis, 12 September 2024.

Bukan hanya itu, para kritikus dan penonton juga memuji Gadis Kretek bukan karena alur ceritanya yang menarik tetapi juga karena kualitas produksi yang memukau. 

gadis kretek

Mini series ini telah berhasil menyeimbangkan elemen drama dengan latar belakang sejarah yang mendalam, beri pandangan baru tentang budaya kretek yang sering tidak mendapat sorotan.

Seoul International Drama Awards adalah ajang penghargaan yang mengakui karya-karya terbaik dalam industri drama televisi dari para praktisi film di seluruh dunia. 

Penghargaan Best Mini Series juga merupakan salah satu kategori utama yang mengakui keunggulan dalam produksi mini series. 

Dengan penghargaan ini, Gadis Kretek tidak hanya mengukuhkan posisi di kancah internasional tetapi juga menegaskan kualitas produksi industri perfilman di Indonesia.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
miniseriesGadis KretekSeoul International Drama Awards 2024Industri perfilman Indonesia

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor