NIK e-KTP yang Lolos Subsidi Bansos PKH 2024 Terverifikasi Terima Saldo Dana Rp2.400.000 Ditransfer ke Rekening Himbara, Cek di Sini!

Jumat 13 Sep 2024, 16:10 WIB
Ilustrasi subsidi saldo dana bansos PKH 2024. (Risti Ayu Sulansari/POSKOTA)

Ilustrasi subsidi saldo dana bansos PKH 2024. (Risti Ayu Sulansari/POSKOTA)

POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan elektronik Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) yang dinyatakan lolos syarat, berhak menerima subsidi bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 dengan saldo dana sebesar Rp2.400.000 yang ditransfer melalui rekening bank Himbara.

Pemerintah telah memulai proses penyaluran dana ini dengan tujuan meringankan beban ekonomi bagi keluarga kurang mampu di Indonesia. 

PKH adalah program dari pemerintah yang bertujuan untuk membantu keluarga kurang mampu memenuhi kebutuhan dasar mereka. 

Bantuan ini disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam berbagai bentuk, termasuk barang kebutuhan pokok, makanan siap saji, bahan pangan.

Penyaluran Dana Bansos PKH

Pada tahun 2024, PKH menargetkan beberapa kategori penerima yang akan mendapatkan bantuan dengan nominal yang disesuaikan berdasarkan kebutuhan. 

Untuk kategori lansia (berusia 70 tahun ke atas) dan penyandang disabilitas berat, setiap KPM berhak menerima total bantuan sebesar Rp2.400.000 yang akan disalurkan dalam empat tahap sepanjang tahun.

Dana ini akan dicairkan sebesar Rp600.000 pada setiap tahap, yang berlangsung selama tiga bulan.

Pencairan akan dilakukan melalui transfer ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) milik KPM. 

Selain lansia dan penyandang disabilitas, ada juga kategori lainnya yang berhak menerima bantuan dengan nominal berbeda, seperti ibu hamil, balita, serta siswa dari berbagai jenjang pendidikan.

Proses penyaluran dilakukan bertahap setiap dua atau tiga bulan sekali. Namun, ada perbedaan jadwal antara penyaluran melalui bank dan kantor pos.

Dana bantuan disalurkan secara berkala, baik melalui rekening bank milik Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), seperti BRI, BNI, Mandiri, maupun BSI khusus untuk Provinsi Aceh. 

Berita Terkait
News Update