Dengan sistem saraf ini membantu ke dalam kondisi yang normal setelah tidak kaget setelah aktivitas berat atau berolahraga.
5. Mengembalikan Ritme Jantung
Tahap ini bisa mengembalikan ritme jantung yang berdetak kencang akibat berolahraga agar kembali ke kondisi semula.
Setelah melakukan aktivitas olahraga pendinginan sangat berguna setelah berolahraga sehingga kondisi detak jantung aman dan bertahap.
6. Mencegah Stres Tubuh
Saat berolahraga kondisi tubuh akan bekerja lebih ekstra dan lebih berat sehingga membuat kondisi tubuh menjadi cenderung stres.
Sebaiknya lakukan gerakan olahraga yang sesuai dengan kemampuan tubuh sehingga tidak dapat menimbulkan efek yang tidak baik.
Dari semua penjelasannya dokter Saddam mengatakan bahwa pendinginan memberikan dampak yang baik bagi tubuh untuk mengurangi stres berkelanjutan, relaksasi dan memberikan ketenangan.
Anda cukup lakukan gerakan atau aktivitas cooling down ini selama berapa menit setelah berolahraga agar kondisi tubuh kembali normal secara bertahap.
Pendinginan setelah berolahraga jangan dianggap remeh karena memiliki banyak manfaat penting bagi tubuh.
Dari menurunkan denyut jantung hingga mencegah cedera dan meningkatkan fleksibilitas, pendinginan adalah kunci untuk memastikan tubuh pulih dengan baik setelah aktivitas fisik yang intens.
Jadi, pastikan untuk selalu meluangkan waktu beberapa menit untuk pendinginan setiap kali And selesai berolahraga. Salam sehat bagi kita semua!
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.