Hal itu membuat jadwal pendaftaran menjadi tidak sejalan dengan pola dua minggu sekali yang sebelumnya konsisten.
Penundaan tersebut menimbulkan spekulasi bahwa pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72 kemungkinan besar akan dilaksanakan antara awal hingga pertengahan September.
Namun, perlu diingat bahwa tanggal 13 September 2024 hanyalah prediksi. Jadi, Anda bisa langsung memantau melalui saluran komunikasi resmi Kartu Prakerja di website atau media sosialnya.
Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 72
Berikut adalah panduan lengkap mengenai cara mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 72 agar berkesempatan lolos dan menerima saldo DANA gratis sebesar Rp700.000.
1. Akses Laman Resmi Prakerja
Pertama-tama, buka situs resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id. Pastikan Anda mengakses laman ini menggunakan koneksi internet yang stabil dan aman agar proses pendaftaran berjalan lancar.
2. Login atau Daftar Akun Baru
Jika Anda sudah memiliki akun Prakerja, silakan langsung login dengan memasukkan email dan kata sandi yang terdaftar.
Bagi yang belum memiliki akun, pilih opsi "Daftar" untuk membuat akun baru. Masukkan data diri yang dibutuhkan seperti nama lengkap, email, dan kata sandi, lalu verifikasi email Anda.
3. Verifikasi Data Pribadi
Setelah berhasil login atau membuat akun, langkah selanjutnya adalah verifikasi data pribadi Anda. Isi informasi yang diminta seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor Kartu Keluarga (KK), dan tanggal lahir.
Pastikan semua data yang diinput sesuai dengan KTP dan KK agar proses verifikasi klaim nantinya berjalan lancar.