3. Verifikasi dan Validasi
Pemerintah akan melakukan proses verifikasi dan validasi data KTP, KK, dan lainnya untuk memastikan bahwa penerima bantuan memang berhak.
4. Non ASN
Tidak termasuk dalam kategori Pegawai Negeri Sipil (PNS), pensiunan PNS, anggota TNI/Polri, atau karyawan BUMN/BUMD.
Jika Anda merasa layak untuk mendapatkan bansos BPNT, Anda dapat mendaftar melalui aplikasi Cek Bansos.
9 Langkah Mendaftar Bansos BPNT
1. Unduh Aplikasi Cek Bansos Kemensos dari Play Store di perangkat telepon seluler.
2. Buka aplikasi dan klik “Buat Akun Baru” untuk memulai proses registrasi.
3. Masukkan data diri seperti Nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan nama lengkap sesuai KK dan KTP.
4. Setelah mengisi data diri, unggah foto KTP dan foto swafoto sedang memegang KTP.
5. Klik “Buat Akun Baru” setelah mengisi dan mengunggah data dengan benar.
6. Verifikasi dan aktivasi akun akan dikirimkan melalui email dari Kemensos.
7. Setelah verifikasi berhasil, akses kembali aplikasi dan klik menu “Daftar Usulan”. Isi data diri sesuai petunjuk yang diberikan.