Rachel Vennya memilih diam seusai membongkar isu perselingkuhan mantan kekasih, Salim Nauderer dan Azizah Salsha.(Instagram/@rachelvennya)

Seleb

Muncul ke Publik, Rachel Vennya Pilih Diam Seusai Bongkar Isu Perselingkuhan Azizah Salsha

Rabu 11 Sep 2024, 15:07 WIB

POSKOTA.CO.ID - Isu perselingkuhan terhadap sang mantan kekasih, Salim Nauderer dengan Azizah Salsha, Rachel Vennya hanya diam.

Isu perselingkuhan sang mantan dengan Azizah itu berawal dari Rachel Vennya yang mengungkapkannya melalui akun Instagram pribadinya.

Ia mengaku telah mengetahui perselingkuhan itu dari suami Azizah Salsha, Pratama Arhan yang dikabarkan telah mengetahui sejak lama.

Namun, seusai ramainya isu perselingkuhan itu, Rachel Vennya justru hingga saat ini memilih bungkam dan tidak lagi membeberkan apapun.

Saat ditemui oleh para awak media, ia justru hanya tersenyum tipis dan menunduk sambil berjalan mengabaikan lemparan pertanyaan dari para awak media.

Melansir dari akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall, tampak ibu dua anak itu tidak menjawab satupun pertanyaan yang dilontarkan oleh wartawan.

"Pernah spillAzizah Arhan selingkuh, Rachel Vennya bungkam saat ditanyai wartawan," tulis keterangan akun tersebut yang dikutip Poskota pada Rabu, 11 September 2024.

Tak henti wartawan melemparkan pertanyaan terkait meminta tanggapannya seusai membeberkan isu perselingkuhan sang mantan dan wanita yang kerap disapa Zize itu.

"Kak Rachel mungkin sedikit kak menanggapi, bener enggak sih atas yang kak Rachel pernah bilang gitu kak? Kok sudah tidak koar-koar lagi?," kata wartawan.

Tidak menjawab pertanyaan tersebut, Rachel justru hanya menanggapinya dengan permintaan maaf saja.

"Sorry ya mas," kata Rachel.

Melihat sikap Rachel Vennya yang setia dalam diamnya, ia pun mendapatkan berbagai komentar dari netizen yang diduga Rachel diancam oleh seseorang yang lebih berkuasa.

"Gk berani koar" lg psti karena diancam sm seseorang yang lbh berkuasa," tulis komentar akun @__e***.

"Antara males nanggepin karena masih sakit sakit atau emang udah bodo amat," sahut akun @aa***.

Tak sedikit juga yang membela dan seolah mengerti alasan Rachel diam dari permasalahan tersebut.

"Kasian jd rachel yang serasa penyebar fitnah padahal dia itu korban loh," tulis komentar akun @fit***.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp
Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.GABUNG DI SINI

Tags:
rachel vennyaSalim NaudererAzizah SalshaPratama ArhanIsu Perselingkuhanazizah selingkuh dengan salim

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor