Butuh Uang Cepat? Ini Daftar Pinjol Legal dengan Bunga Rendah Tanpa Survei Rumah, Simak Juga Syarat Sebelum Ajukan Pinjaman

Rabu 11 Sep 2024, 14:07 WIB
Daftar pinjol dengan bunga rendah. (POSKOTA/Risti Ayu Wulansari)

Daftar pinjol dengan bunga rendah. (POSKOTA/Risti Ayu Wulansari)

2. Warga Negara Indonesia (WNI)
Hanya WNI yang diperbolehkan untuk mengajukan pinjaman online di Indonesia. KTP digunakan sebagai bukti kewarganegaraan yang sah.

3. Pekerjaan atau Sumber Penghasilan Tetap
Calon peminjam diwajibkan memiliki pekerjaan atau penghasilan tetap sebagai jaminan kemampuan dalam melunasi pinjaman. Bukti penghasilan bisa berupa slip gaji atau surat keterangan kerja.

4. Dokumen Pribadi Lengkap
Dokumen yang lengkap seperti KTP, NPWP, dan slip gaji sangat diperlukan dalam proses pengajuan. Kelengkapan dokumen ini akan mempercepat proses persetujuan pinjaman.

5. Rekening Bank Aktif
Rekening bank aktif atas nama peminjam diperlukan untuk menerima dana pinjaman dan juga melakukan pembayaran cicilan. Pastikan rekening ini terverifikasi dengan baik.

Setelah memahami syarat-syarat tersebut, Anda bisa mulai mencari aplikasi pinjaman online yang sesuai. 

Berikut adalah beberapa pinjol legal yang direkomendasikan karena bunga rendahnya serta kemudahan dalam proses pengajuan.

Daftar Pinjol dengan Bunga Rendah Tanpa Survei Rumah

1. Akulaku
Akulaku merupakan salah satu aplikasi pinjaman online yang sudah terdaftar di OJK dan menawarkan bunga rendah mulai dari 0,88% per bulan.

Pinjaman yang ditawarkan bervariasi dari Rp2 juta hingga Rp10 juta dengan tenor pengembalian antara 6 hingga 12 bulan. 

Proses pengajuan yang cepat dan praktis menjadi keunggulan Akulaku. Selain itu, Akulaku juga menawarkan cicilan tanpa kartu kredit serta layanan belanja online dengan pembayaran fleksibel, menjadikannya pilihan yang menarik bagi mereka yang membutuhkan dana cepat.

2. Kredivo
Kredivo tidak hanya dikenal sebagai layanan paylater, tetapi juga menyediakan pinjaman tunai hingga Rp30 juta. Pengajuan pinjaman hanya membutuhkan KTP dan prosesnya cepat. 

Bunga pinjaman Kredivo mulai dari 2,6% per bulan, dengan pilihan tenor hingga 18 bulan. Kredivo juga menawarkan cicilan tanpa kartu kredit, sehingga sangat fleksibel bagi penggunanya dalam mengelola keuangan.

3. Kredit Pintar
Kredit Pintar memudahkan pengajuan pinjaman hingga Rp20 juta hanya dengan foto selfie sambil memegang KTP. Bunga yang diterapkan cukup kompetitif, mengikuti aturan OJK maksimal 0,2% per hari. 

Berita Terkait
News Update