POSKOTA.CO.ID - Cek cara daftar dan syarat pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 72, bagi peserta yang lolos seleksi bisa klaim uang gratis sebesar Rp700.000.
Kartu Prakerja menjadi salah satu program pemerintah yang dinantikan oleh masyarakat.
Pasalnya, selain bisa mendapatkan saldo dana insentif senilai Rp700.000, peserta yang dinyatakan lolos juga bisa meningkatkan kemampuan dengan mengikuti pelatihan yang disediakan.
Kartu Prakerja sendiri merupakan program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja atau yang sudah bekerja.
Maka, jangan sampai melewatkan kesempatan ini untuk mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 72 yang akan segera dibuka.
Cara Daftar Kartu Prakerja:
- Kunjungi situs resmi Prakerja dan pilih menu 'Daftar Sekarang' untuk mengakses halaman pendaftaran.
- Masukkan alamat email yang aktif dan buat kata sandi untuk akun Prakerja.
- Setujui syarat dan ketentuan yang berlaku untuk melanjutkan proses pendaftaran.
- Verifikasi data pribadi dengan memasukkan NIK KTP, nomor KK, dan tanggal lahir.
- Unggah foto NIK e-KTP dan lakukan scan wajah sebagai bagian dari verifikasi identitas.
- Jawab beberapa pertanyaan terkait alasan mengikuti Kartu Prakerja dan jenis pelatihan yang ingin dikembangkan.
- Pastikan nomor HP yang dimasukkan aktif dan terverifikasi dengan benar karena akan digunakan untuk pemberitahuan program.
- Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD) yang menjadi syarat lolos seleksi.
- Jika lolos tes dan seleksi, peserta dapat bergabung dalam gelombang pendaftaran yang sedang dibuka.
Syarat Daftar Kartu Prakerja:
- Peserta merupakan WNI berusia 18-64 tahun.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
- Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.
- Bukan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, ASN, TNI, Polri, kepala desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
- Maksimal 2 Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam 1 Kartu Keluarga (KK) yang menjadi penerima Kartu Prakerja.
Persiapkan dokumen persyaratan lengkap seperti NIK KTP, KK, dan yang lainnya untuk mendaftar Prakerja gelombang 72.
Pastikan melakukan pendaftaran dengan benar sesuai ketentuan supaya bisa lolos program Kartu Prakerja.
Jika lolos, peserta berkesempatan mengklaim dana insentif sebesar Rp700.000 dari Prakerja.
Prakerja gelombang 72 kabarnya akan segera dibuka pada bulan September 2024 ini.
Namun, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi kapan dibukanya program tersebut.
Pantau terus akun media sosial dan situs resmi mereka agar mendapatkan info update terbaru soal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.