POSKOTA.CO.ID - Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan segera mencairkan saldo bansos Rp600 Ribunya pada periode Juli-September 2024.
Saldo dana bansos PKH BPNT akan disalurkan kepada keluarga kurang mampu yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Keluarga yang menerima saldo dana bansos PKH BPNT atau jenis bansos lainnya juga dikenal sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Para KPM akan menerima saldo dana bansosnya dari Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih.
Pada periode sebelumnya, saldo dana bansos ini disalurkan melalui 2 penyalur berbeda yaitu, KKS dan Kantor Pos.
Namun pada periode ini penyaluran saldo dana bansos via Kantor Pos akan dialihkan ke KKS.
Pengalihan penyalur saldo dana bansos dari Kantor Pos ke KKS ini akan berdampak ke seluruh KPM via Kantor Pos.
Oleh karena itu, pemerintah mengundang masyarakat untuk melakukan pembukaan rekening kolektif.
Surat undangan pembukaan rekening kolektif ini akan dibagikan oleh para petugas pendamping bansos.
Segera lakukan pembukaan rekening kolektif tersebut untuk menerima penyaluran saldo dana bansos tersebut.
Silakan simak informasi lebih lanjut seputar penyaluran saldo dana bansos PKH BPNT di bawah ini.