5 Tips Aman Galbay Pinjol Ilegal dari OJK, Tetap Tenang saat Hadapi Teror Debt Collector

Sabtu 07 Sep 2024, 14:42 WIB
Tips aman galbay pinjol ilegal. (POSKOTA/Risti Ayu Wulansari)

Tips aman galbay pinjol ilegal. (POSKOTA/Risti Ayu Wulansari)

Ketika menerima ancaman atau intimidasi dari debt collector, langkah pertama yang harus dilakukan adalah tetap tenang. Panik hanya akan membuat situasi semakin sulit dihadapi.

Berusaha untuk tetap rileks dan berpikir jernih. Cobalah untuk berkomunikasi dengan pihak penagih, tanyakan apakah ada solusi yang bisa dilakukan, seperti restrukturisasi hutang atau penangguhan pembayaran.

2. Jangan Blokir Kontak Penagih

Banyak orang yang galbay memilih untuk memblokir nomor telepon atau media sosial debt collector. Namun, tindakan ini sebenarnya hanya membuat situasi semakin buruk.

Debt collector bisa saja menghubungi Anda melalui nomor baru atau bahkan mengontak keluarga dan teman dekat. Sebaiknya tetap responsif dan coba ajak diskusi untuk mencari jalan keluar.

3. Hapus Izin Akses Kontak di HP

Salah satu taktik utama pinjol ilegal adalah menggunakan akses kontak di ponsel Anda untuk menekan peminjam. Mereka akan menghubungi orang-orang di daftar kontak untuk mempermalukan atau menekan Anda.

Untuk menghindari hal ini, segera hapus izin akses kontak yang diberikan kepada aplikasi pinjol ilegal. Langkah ini dapat dilakukan melalui pengaturan di ponsel Anda.

4. Segera Hapus Aplikasi Pinjol Ilegal

Setelah menghapus akses kontak, langkah berikutnya adalah menghapus (uninstall) aplikasi pinjol ilegal dari ponsel.

Hal ini akan membantu mengurangi risiko aplikasi tersebut mengakses data pribadi Anda di kemudian hari. Selain itu, tindakan ini juga membantu mengurangi ketergantungan pada pinjaman-pinjaman ilegal tersebut.

5. Laporkan ke Pihak Berwenang

Berita Terkait

News Update