POSKOTA.CO.ID - Pemerintah akan kembali menyalurkan sejumlah bantuan sosial (bansos) pada bulan September 2024 ini, guna memberikan perhatiannya pada masyarakat yang kurang mampu.
Bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM), wajib mengetahui daftar bansos yang akan cair agar bisa mempersiapkan diri.
Bantuan sosial ini ditujukan bagi keluarga kurang mampu dan telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Untuk mengetahui bansos apa saja yang akan cair di bulan September 2024 ini, berikut daftarnya:
1. Bansos PKH
Untuk penerima Program Keluarga Harapan (PKH), bantuan dipastikan akan cair pada bulan September ini.
Informasi mengenai pencairannya bisa dicek langsung melalui situs resmi Kementerian Sosial di cekbansos.kemensos.go.id atau aplikasi Cek Bansos.
2. Bansos BPNT
Bantuan Pangan Non-tunai akan kembali disalurkan kepada KPM dengan jumlah bantuan Rp200.000 per bulan. Namun, bagi KPM yang belum mendapatkan pada periode Juli-Agustus bisa mendapatkan Rp600.000 pada tahap ini.
Dana bantuan yang diberikan oleh KPM ini harus digunakan untuk membeli bahan pangan di e-warong oleh penerima manfaat agar sesuai dengan tujuan dari program bantuan ini.
3. Bansos Beras 10Kg
Pemerintah juga akan menyalurkan bantuan beras sebanyak 10Kg bagi keluarga dengan kategori miskin ekstrem. Bantuan ini dijadwalkan akan diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan hingga Desember 2024.
4. BLT Dana Desa
Bantuan langsung tunai ini diberikan oleh pemerintah desa dari dana APBDes untuk masyarakat miskin yang tidak mendapatkan bantuan apapun dari bansos Kemensos. Dana bantuan yang diberikan adalah senilai Rp300.000 per bulan.
Namun teknis penyaluran setiap desa bisa berbeda di setiap wilayahnya. Sehingga bisa jadi ada yang mendapatkan Rp600.000 untuk pencairan dua bulan, Rp900.000 untuk pencairan tiga bulan.