POSKOTA.CO.ID - Persiapkan diri untuk mendaftarkan diri pada pembukaan pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang 72 untuk dapatkan saldo DANA Rp4.200.000.
Program Kartu Prakerja menyediakan pelatihan yang bisa diikuti masyarakat Indonesia yang memenuhi persyaratan pendaftaran.
Melalui pelatihan, diharapkan dapat meningkatkan keterampilan dan kemampuan pekerja di Indonesia untuk bersaing dalam dunia kerja.
Daftarkan diri Anda ke pembukaan pendaftaran Program Prakerja gelombang 72 untuk menerima saldo gratis dengan total Rp4.200.000.
Alur Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 72
1. Buat Akun Prakerja
Sebelum mendaftar, Anda harus membuat akun Prakerja terlebih dahulu barulah ikuti instruksi pendaftarannya.
- Buat Akun Prakerja melalui situs www.prakerja.go.id.
- Masukkan email dan password
- Masukkan NIK dan nomor KK serta nama lengkap pendaftar
- Isi data diri pendaftar secara lengkap
- Foto KTP pendaftar sesuai instruksi yang diberikan
- Scan wajah pendaftar
- Jawab pertanyaan yang diberikan
- Masukkan nomor HP dan verifikasi dengan kode OTP
- Ikuti Tes Kemampuan Dasar
Setelah sukses melakukan pendaftaran, Anda bisa ikut bergabung gelombang yang sedang dibuka dengan klik "Gabung Gelombang".
2. Pilih Pelatihan
Pendaftar akan menunggu pengumuman hasil setelah mendaftar dan gabung gelombang.
Setelah hasil pengumuman diketahui melalui pesan langsung atau email, peserta akan mendapatkan nomor Kartu Prakerja dan saldo pelatihan sebesar Rp3.500.000.
Untuk memilih pelatihan yang disediakan peserta harus klik menu pelatihan pada dashboard. Perhatikan jadwal, kuota yang tersedia dan harga pelatihan.