Asik! Dapat Saldo DANA Gratis Rp100.000 dari Pemerintah lewat Kartu Prakerja, Simak Cara Klaimnya

Jumat 06 Sep 2024, 13:07 WIB
Saldo dana gratis Rp100.000 mengisi dompet elektronik peserta Prakerja setelah mengisi survei. (Poskota/Syifa Luthfiyah)

Saldo dana gratis Rp100.000 mengisi dompet elektronik peserta Prakerja setelah mengisi survei. (Poskota/Syifa Luthfiyah)

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja memberikan dukungan kepada pencari kerja untuk mengembangkan keterampilan mereka. Tidak hanya itu kamu juga bisa mendapatkan saldo DANA gratis Rp100.000 di akhir program.

Saldo DANA gratis didapatkan secara bertahap dari pengerjaan dua survei evaluasi. Masing-masing pengisian diberi bonus Rp50.000.

Namun, ada beberapa ketentuan yang harus dilakukan sebelumnya untuk mencairkan bonus insentif Prakerja isi survei. Berikut ketentuannya:

  • Selesai mengikuti pelatihan Prakerja minimal satu sesi.
  • Telah menerima insentif pascapelatihan sebesar Rp600.000

Apabila pelatihan sudah diselesaikan, kamu bisa mengisi survei Prakerja dengan cara berikut:

Cara Isi Survei Prakerja

1. Login dashboard Prakerja

Login ke akun Prakerja kamu di dasboard.prakerja.go.id untuk melihat apakah survei sudah tersedia atau belum. 

Biasanya survei pertama akan muncul satu bulan setelah insentif pertama diterima. Dan survei kedua muncul beberapa minggu setelahnya.

2. Isi Survei

Apabila pop up pengisian survei sudah keluar di dashboard, jawab pertanyaan survei yang berisi 70-77 pertanyaan.

Survei bertujuan untuk melihat dampak dan manfaat Program Kartu Prakerja yang kamu terima. Jawab survei dengan keadaan yang sebenarnya.

3. Klaim Saldo DANA gratis

Berita Terkait

News Update