Gurih dan Renyah! Resep Bayam Crispy Ala Yoshinoya Mudah dan Praktis

Jumat 06 Sep 2024, 22:23 WIB
Berikut resep membuat bayam crispy ala Yoshinoya dengan mudah dan praktis.(Tangkap Layar Instagram/@vindikarsita)

Berikut resep membuat bayam crispy ala Yoshinoya dengan mudah dan praktis.(Tangkap Layar Instagram/@vindikarsita)

POSKOTA.CO.ID - Resep bayam crispy ala restoran ternama yakni Yoshinoya ini untuk Anda coba dibuat di rumah dengan mudah dan sangat praktis.

Bayam menjadi salah satu sayuran yang seringkali dibuat untuk menjadi olahan makanan yang sehat dan disukai oleh berbagai kalangan.

Bahan makanan yang sangat mudah ditemukan ini dapat dijadikan menjadi berbagai jenis olahan makanan dari digoreng, berkuah dan ditumis.

Salah satu menu favorit yang ada di Yoshinoya yakni bayam crispy dengan rasayang gurih dipadukan dengan nasi yang hangat.

Tentunya itu akan menambah selera makan Anda meski hanya dengan bayam crispy dan tambahan telur ceplok di atasnya.

Tekstur yang gurih menjadikan olahan makanan ini memiliki cita rasa yang tinggi meski terlihat biasa saja.

Bisa dijadikan makanan ringan untuk sekedar menerima menonton film atau berbincang dengan keluarga.

Tak perlu khawatir, untuk bahan dan cara membuatnya tidak sulit dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Melansir dari Instagram @vindikarsita, ada cara pemubuatan bayam crispy sangat mudah dengan bahan-bahannya yang mudah didapat dan sangat murah pastinya.

Bahan-Bahan:

  • 1 ikat daun bayam
  • 5 sdm tepung maizena
  • Garam
  • Merica bubuk
  • Kaldu jamur

Langkah-Langkah Pembuatan :

  1. Cuci dahulu daun bayam lalu tiriskan hingga kering dan pastikan benar-benar kering, bisa dibantu lap dengan tissue.
  2. Potong daun bayam kecil-kecil. Kemudian, tuang tepung maizena secukupnya. Aduk hingga rata.
  3. Panaskan minyak, masukkan daun bayam. Masak menggunakan api sedang.
  4. Jika sudah dirasa crispy, angkat dan tiriskan.
  5. Tambahkan garam, merica bubuk dan kaldu jamur secukupnya sesuai selera.
  6. Bayam crispy ala Yoshinotya siap disajikan dengan nasi hangat.

Bagaimana mudah bukan? Demikian resep cara membuat bayam crispy dengan mudah dan praktik. Selamat mencoba!

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp
Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.GABUNG DI SINI

Berita Terkait

News Update