POSKOTA.CO.ID - Insentif Kartu Prakerja Rp700.000 dapat ditarik sabagai saldo DANA gratis bagi para peserta. Simak informasinya di sini.
Pemerintah masih menyelenggarakan program Kartu Prakerja hingga saat ini yang akan memasuki gelombang 72.
Meski tanggal pembukaan gelombang belum diketahui secara pasti, namun Kartu Prakerja Gelombang 72 diprediksi akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat.
Calon pendaftar tinggal menunggu dan memantau informasi pembukaan gelombang seperti di situs resmi atau media sosial Prakerja.
Nantinya, apabila berhasil mendaftar, para peserta berkesempatan mendapatkan insentif Prakerja yang dapat ditarik menjadi saldo DANA gratis.
Kartu Prakerja merupakan program beasiswa pengembangan skill dan kompetensi kerja bagi masyarakat Indonesia.
Program ini pertama kali diluncurkan saat pandemi Covid-19, tepatnya pada April 2020.
Adanya Kartu Prakerja, masyarakat terbatu dalam hal produktivitas, peningkatan skill, hingga kesejahteraan ekonomi.
Insentif Prakerja
Pemerintah menyalurkan insentif Prakerja bagi para peserta yang berhasil merampungkan program hingga selesai.
Dana insetif sebesar Rp700.000 yang terdiri dari dua jenis, yaitu meliputi:
- Insentif pascapelatihan atau biaya mencari kerja Rp600.000
- Insentif pengisian survei Rp100.000 (Rp50.000 per surveinya)
Kedua insentif bisa ditarik ke rekening bank atau dompet elektronik peserta yang telah tersambung dengan Prakerja.
Bagi peserta yang mencairkan dana insentif ke dompet elektronik semisal DANA, pastikan akun tersebut telah upgrade ke versi premium.
Hal ini bertujuan untuk kelancaran pencairan uang insentif yang diberikan pemerintah sebagai komisi bagi para peserta.
Klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari pemerintah melalui program Kartu Prakerja. Uang ini akan sangat bermanfaat bagi kebutuhan kamu setelah ikut pelatihan.
Jika Kartu Prakerja Gelombang 72 sudah dibuka, segera daftarkan diri kamu dan menangkan berbagai manfaat dalam program ini.
Demikian informasi seputar insentif Prakerja yang bisa ditarik sebagai saldo DANA gratis. Semoga bermanfaat.
Disclaimer: Artikel ini hanya menyajikan informasi tentang insentif saldo DANA. Untuk lebih lengkapnya dapat dilihat di www.prakerja.go.id.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.