Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Program Prakerja, Siapkan Nomor Telepon dan KTP Anda untuk Daftar

Rabu 04 Sep 2024, 20:54 WIB
Siapkan nomor telepon dan ktp Anda untuk klaim saldo DANA Rp700.000 dari program Prakerja. (Poskota/Adhitya)

Siapkan nomor telepon dan ktp Anda untuk klaim saldo DANA Rp700.000 dari program Prakerja. (Poskota/Adhitya)

POSKOTA.CO.ID - Segera klaim saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 hanya dengan mengikuti pelatihan program Kartu Prakerja.

Manfaat Kartu Prakerja bukan hanya pelatihan dan bantuan biaya secara cuma-cuma, tetapi peserta yang lolos seleksi juga berhak mendapatkan insentif berupa uang tunai.

Dana Insentif Rp600.000 diberikan setelah peserta menyelesaikan pelatihan dan mengisi 2 survei pelatihan masing-masing Rp50.000.

Cara Mencairkan Dana Insentif Kartu Prakerja

Dana insentif akan langsung disalurkan ke dompet elektronik yang tersedia, salah satunya dapat dicairkan sebagai saldo DANA gratis. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Pastikan rekening atau dompet elektronik Anda terdaftar saat pertama kali membuat akun diPrakerja.
  2. Nomor rekening harus atas nama sendiri sesuai data KTP, dan tidak diperkenankan menggunakan rekening atas nama orang lain.
  3. Jika memilih pencairan ke dompet elektronik, pastikan Anda memiliki akun di mitra program Prakerja seperti Gopay, DANA, OVO, dan LinkAja.
  4. Nomor ponsel yang digunakan harus aktif dan terdaftar di akun dompet elektronik pilihan Anda.

Pencairan insentif akan diproses setelah Anda menyelesaikan semua pelatihan.

Pemberian insentif dilakukan secara bertahap, pastikan untuk selalu memeriksa Dashboard Prakerja guna memantau bantuan yang masuk.

Saat ini, Program Kartu Prakerja telah memasuki gelombang 71. Jika Anda tertarik untuk bergabung, segera lakukan pendaftaran untuk gelombang selanjutnya.

Informasi tentang pendaftaran Gelombang 72 akan diumumkan secara resmi melalui Instagram @prakerja.go.id.

Itulah ringkasan cara mencairkan insentif Prakerja yang dapat Anda ikuti. Selamat kepada peserta Prakerja yang telah menyelesaikan pelatihan, kini tinggal menunggu saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 dari pemerintah.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari 

Berita Terkait

News Update