POSKOTA.CO.ID - Anda sebagai calon peserta Kartu Prakerja dapat klaim saldo dana gratis Rp700.000 setelah dinyatakan lolos dan mendapatkan sertifikat dari hasil pelatihan.
Berikut ini hal-hal yang perlu diketahui saat akan mendaftar Kartu Prakerja.
Saat ini, banyak calon peserta yang tengah menantikan pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72.
Hingga artikel ini ditulis, Manajemen Pelaksana Program (PMO) Prakerja belum mengumumkan pembukaan pendaftaran gelombang baru.
Diperkirakan pembukaan pendaftaran akan dilakukan pada Jumat, 6 September 2024.
Tetapi karena sifatnya perkiraan bisa terjadi atau tidak, diharapkan calon peserta untuk memantau akun media sosial resmi Prakerja untuk mendapat informasi yang lebih aktual.
Hal yang Perlu Anda Ketahui sebelum Daftar Kartu Prakerja
Anda sebagai calon peserta, penting untuk mengetahui hal-hal ini sebelum mendaftar Kartu Prakerja.
Hal yang penting diperhatikan tersebut terkait dari pendaftaran serta pencairan insentif Prakerja Rp700.000.
Berikut ini pembahasan mengenai pendaftaran Kartu Prakerja, di antaranya:
- Syarat Daftar Kartu Prakerja
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berusia 18 - 64 tahun
- Tidak sedang mengikuti pendidikan formal
- Pencari kerja, pekerja yang di PHK, buruh yang tidak memiliki upah tetap, pekerja yang ingin meningkatkan kompetensi, serta pelaku UKM
- Bukan pejabat negara, anggota DPRD, TNI, Polri, atau BUMD dan BUMN
Tahapan Daftar Kartu Prakerja
- Buat akun Kartu Prakerja di prakerja.go.id
- Masukkan alamat emai dan kata sandi
- Cek email dari Kartu Prakerja dan ikuti petunjuk untuk konfirmasi akun
- Konfirmasi email Anda dan kembali ke laman Prakerja
- Masuk ke dashboard Prakerja dengan menggunakan alamat email dan kata sandi
- Masukkan nomor induk kependudukan (NIK) yang tertera di kartu tanda penduduk (KTP) dan isi tanggal lahir serta nomor kartu keluarga (KK)
- Isi data diri dengan lengkap meliputi nama, alamat emai, alamat tempat tinggal, domisili, pendidikan, foto selfie dengan KTP dan lain sebagainya
- Masukkan nomor telepon dan masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS
- Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar selama 15 menit
- Tunggu email pemberitahuan dari Kartu Prakerja setelah menyelesaikan tes
- Setelah mendapat email, kembali ke laman dashboard Prakerja dan gabung gelombang
Perhatikan Tes Kemampuan Dasar (TKD)
Faktor Tes Kemampuan Dasar (TKD) ini mempengaruhi faktor kelulusan Kartu Prakerja, sebab tes ini merupakan komponen yang wajib diikuti calon peserta.
Tes ini diisi melalui dashboard Prakerja, untuk memastikan kelulusan seleksi pastikan untuk mengisi tes dengan baik dan benar.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.