POSKOTA.CO.ID – Stres adalah salah satu kebiasaan sepele yang ternyata berbahaya bagi jantung. Ada juga kebiasaan lain yang sebaiknya dihindari mulai sekarang.
Jantung memiliki tugas yang penting untuk tubuh, yaitu memompa dan mengalirkan darah ke seluruh tubuh sehingga setiap organ berfungsi dengan baik.
Jadi jika kesehatan jantung terjaga dengan baik, maka kesehatan setiap organ lain dalam tubuh juga akan ikut terjaga.
Meski begitu, ternate tak sedikit orang yang belum memahami bahwa bahkan kebiasaan sepele saja bisa berbahaya bagi kesehatan jantung.
Kebiasan Sepele yang Bahayakan Kesehatan Jantung
Sering disangka sebagai hal kecil, berikut ini beberapa kebiasaan sepele yang berbahaya bagi kesehatan jantung seperti dilansir dari laman Heart And Vascular:
1. Merokok
Merokok adalah salah satu kebiasaan yang paling tidak sehat. Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), ini dapat menjadi satu dari empat kematian akibat penyakit kardiovaskular.
Zat kimia yang ada dalam asap tembakau bisa mengentalkan darah dan mengobarkan pembuluh darah, hingga dapat menyempitkannya dan mengurangi aliran darah.
Beberapa masalah kesehatan jantung yang dapat disebabkan oleh merokok antara lain adalah aterosklerosis, aorta abdominal, penyakit arteri koroner hingga stroke.
2. Konsumsi Alkohol
Konsumsi alkohol dalam jangka panjang dan berlebihan memiliki hubungan langsung dengan berbagai masalah jantung termasuk CAD, PAD, stroke dan hipertensi.