Siapkan NIK KTP Anda! Cek Data Anda di Cekbansos untuk Mencairkan Dana Bansos BPNT 2024

Selasa 03 Sep 2024, 22:31 WIB
Cek NIK KTP Anda, pastikan telah terdaftar menjadi penerima bansos BPNT Rp2,4 juta. (Poskota/Adhitya)

Cek NIK KTP Anda, pastikan telah terdaftar menjadi penerima bansos BPNT Rp2,4 juta. (Poskota/Adhitya)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah telah menyiapkan saldo dana bansos sebesar Rp2,4 juta yang akan disalurkan per tahun atau Rp200.000 per bulan melalui program bantuan sosial BPNT 2024. Anda bisa mengecek Nomor Induk Kependudukan (NIK) Anda di cekbansos.kemensos.go.id.

Warga yang memenuhi kriteria dapat mendaftarkan diri sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk memperoleh bantuan sosial dari pemerintah.

Dana bantuan sosial ini disalurkan kepada warga yang NIK KTP dan KK-nya sesuai dengan kategori penerima manfaat.

Tujuannya adalah untuk memastikan bantuan tepat sasaran bagi masyarakat yang tergolong miskin atau kurang mampu.

Bantuan ini disalurkan pemerintah melalui program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2024 yang dikelola oleh Kementerian Sosial.

BPNT adalah bantuan yang bertujuan untuk menjaga kualitas pangan yang dikonsumsi oleh masyarakat kurang mampu dengan memberikan uang tunai akibat meningkatnya harga bahan pokok.

Melalui program BPNT 2024, penerima akan mendapatkan bantuan sosial sebesar Rp200.000 per bulan, atau total Rp2.400.000 setahun.

Pastikan Hal-Hal Berikut untuk Cek Data Anda di Cekbansos

Pastikan NIK KTP, KK, dan nama Anda tercantum sebagai penerima di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Untuk cek status penerimaan Anda di situs resmi Kementerian Sosial. Berikut langkah untuk mengecek status KPM BPNT 2024:

  1. Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id
  2. Masukkan nama dan alamat lengkap sesuai data di KTP
  3. Isi kode captcha verifikasi yang muncul di layar
  4. Klik tombol ‘Cari Data’

Jika Anda terdaftar sebagai penerima manfaat, sistem akan menunjukkan tanda bahwa pencairan sedang diproses melalui bank penyalur yang ditunjuk pemerintah.

Pencairan bantuan dari BPNT 2024 dilakukan melalui bank penyalur yang tergabung dalam himpunan bank milik negara (Himbara) dengan rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Berita Terkait
News Update