Ridwan Kamil Berencana Bangun Hunian Vertikal di Kawasan MH Thamrin, Ini Tujuannya

Senin 02 Sep 2024, 12:40 WIB
Bakal calon pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil dan Suswono saat mendatangi bersama pendukung menuju Kantor KPU DKI Jakarta, Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (28/8/2024). Pasangan Ridwan Kamil dan Suswono resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024 dengan dukungan Partai Golkar, Gerindra, PAN, PKS, Demokrat, PSI dan PKB. (Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

Bakal calon pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil dan Suswono saat mendatangi bersama pendukung menuju Kantor KPU DKI Jakarta, Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (28/8/2024). Pasangan Ridwan Kamil dan Suswono resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024 dengan dukungan Partai Golkar, Gerindra, PAN, PKS, Demokrat, PSI dan PKB. (Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

POSKOTA.CO.ID - Juru bicara (Jubir) timses calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil, Bernadus Djonoputro menyampaikan, rencana membangun rumah hunian vertikal di dekat Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, bertujuan agar mobilitas pekerja kantoran di kawasan tersebut efisien.

Menurut dia, sebagai kota global, Jakarta harus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Salah satunya dengan lingkungan hidup yang layak dan semakin kompetitif.

Karena itu, rencana pembangunan rumah vertikal di dekat Jalan MH Thamrin itu diharapkan dapat membuat mobilitas pekerja lebih efisien sehingga mereka merasa nyaman.

"Kotanya harus compact, layak huni dan inklusif, di rancang dan dibangun agar warga dapat hidup nyaman dengan mobilitas yang efisien," kata Bernadus dikonfirmasi melalui pesan singkat, Minggu, 1 September 2024.

Bernadus berujar pembangunan rumah vertikal ini sangat relevan untuk membuat perumahan warga yang compact atau layak huni, dengan memanfaatkan lahan yang semakin langka.

"Baik untuk dimiliki maupun sewa, untuk berbagai kalangan warga, sehingga kawasan atau distrik tersebut dipastikan inklusif. Ini yang dimaksud Ridwan Kamil sebagai peremajaan kawasan kota Jakarta," tukasnya.

Bernadus juga menuturkan, banyak kesempatan peremajaan dapat dilakukan dengan memanfaatkan tanah dan aset pemerintah, yang fungsinya ditambah dengan penyediaan perumahan.

Misalnya di kawasan pasar milik pemerintah, stasiun dan pusat kegiatan transit antarmoda, dan lain-lain.

"Ridwan Kamil ingin memastikan bahwa setiap distrik peremajaan tersebut memiliki semua kebutuhan warga, baik untuk berkegiatan, bermain, bekerja, dan menjamin warga berkeluarga secara sehat, aman dan sejahtera," pungkasnya.

Diketahui, Ridwan Kamil berencana membangun rumah hunian vertikal di dekat Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat untuk pekerja kantoran di kawasan itu. Ini disampaikan mantan Gubernur Jawa Barat itu dalam sesi wawancara dengan Najwa Shihab di kanal Youtube. (Pandi)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update