POSKOTA.CO.ID – Selamat untuk para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tertulis sebagai penerima Bantuan Sosial (Bansos) dari pemerintah hari ini, Senin 2 September 2024.
Pemerintah kembali mencairkan tiga bansos untuk KPM khusus pada hari ini. Apa saja bantuan yang diberikan, simak artikelnya untuk informasi selengkapnya
Beberapa hari terakhir, beredar informasi mengenai pencairan bantuan sosial, termasuk Bansos PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai), yang dikabarkan akan cair pada bulan September 2024.
Baik KPM yang menggunakan kartu KKS maupun melalui PT Pos Indonesia, tentunya sangat berharap bantuan tersebut segera cair.
Terlebih lagi, ada kabar bahwa di SIKS-NG sudah tercatat keterangan bahwa rekening penerima bantuan telah berhasil.
Namun, seharusnya PKM mencerna setiap informasi terkait bantuan sosial perlu disimak dengan seksama, karena terdapat banyak kriteria dan golongan penerima, serta beragam jenis bantuan sosial yang dicairkan.
Di bawah ini akan dijelaskan beberapa bantuan sosial yang diperkirakan akan cair pada bulan September 2024.
Tiga Bansos Cair 2 September 2024
1. Bantuan Pangan Beras 10 kg
Bantuan pertama yang diperkirakan akan cair pada 2 September 2024 adalah bantuan pangan berupa beras sebanyak 10 kg.
Bantuan beras disalurkan oleh pihak Transporter, salah satunya PT Pos Indonesia, untuk alokasi bulan Agustus 2024.
Bantuan diberikan kepada sekitar 22 juta keluarga penerima manfaat (KPM) yang tercatat dalam data miskin ekstrem.
Namun, jika terdapat ketidaktepatan sasaran dalam penyaluran bantuan ini, maka masyarakat sekitar berhak melaporkan dan pemerintah daerah berkewajiban untuk memperbarui data miskin ekstrem tersebut.