POSKOTA.CO.ID - Segera daftarkan diri Anda dalam program Kartu Prakerja dan klaim saldo dana gratis Rp4,2 juta dari pemerintah.
Program ini berlaku bagi masyarakat Indonesia usia 18-64 tahun yang memenuhi syarat untuk mendaftar.
Bagi peserta yang lolos ikut Kartu Prakerja, akan ada manfaat finansial sebesar Rp4,2 juta secara keseluruhan.
Anda bisa mendaftarkan diri di situs www.prakerja.go.id dan bergabung di gelombang terbaru yang sedang dibuka.
Tentang Prakerja
Kartu Prakerja merupakan bantuan pelatihan dari pemerintah untuk meningkatkan skill dan komptensi kerja masyarakat.
Progam ini pertama kali dilaksanakan saat pandemi Covid-19 pada April 2020 dan masih berlangsung hingga saat ini.
Adanya Kartu Prakerja menjadi alternatif bagi masyarakat untuk meningkatkan produktifiktas juga sebagai persiapan menghadapi dunia kerja profesional
Pemilik Kartu Prakerja adalah mereka yang berhasil lolos program dan menyelesaikannya hingga akhir.
Syarat Daftar Prakerja
Adapun syarat untuk mendaftar Kartu Prakeja dapat diketahui sebagai berikut.
- WNI yang dibuktikan dengan identitas KTP
- Minimal berusia 18 tahun dan maksimal 64 tahun
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal
- Dalam proses melamar pekerjaan, seorang karyawan terdampak PHK, pekerja/buruh yang ingin meningkatkan keahlian, buruh dirumahkan, buruh bukan penerima upah, termasuk pelaku UMKM
- Bukan dari kelompok pejabat negara, ASN (Aparatur Sipil Negara), Polri, TNI, kepala desa dan perangkat desa, serta direktur/komisaris atau dewan pengawas BUMN/BUMD
- Bisa diikuti oleh dua anggota keluarga dalam satu KK
Saldo Dana Prakerja
Dana sebesar Rp4,2 juta diberikan kepada peserta dengan rincian sebagai berikut.
- Saldo biaya pelatihan Rp3.500.000
- Insentif pascapelatihan Rp600.000
- Insentif pengisian survei Rp100.000
Biaya pelatihan akan diberikan secara non tunai sebagai bekal membeli kelas pelatihan di Platform Mitra Prakerja seperti Tokopedia dan Bukalapak.