Bonus Saldo DANA Rp700.000 Cair dari Prakerja, Begini Cara Klaimnya

Senin 02 Sep 2024, 16:48 WIB
Klaim saldo DANA Rp700.000 Insentif Prakerja. (Poskota/Faiz)

Klaim saldo DANA Rp700.000 Insentif Prakerja. (Poskota/Faiz)

POSKOTA.CO.ID - Bonus saldo DANA Rp700.000 siap cair dari bantuan Kartu Prakerja pemerintah, simak informasi lengkap cara klaim bantuannya. 

Insentif Prakerja ini banyak diburu masyarakat karena nominalnya yang lumayan untuk membantu ekonomi dan mencukupi kebutuhan. 

Program Kartu Prakerja di tahun 2024 ini diketahui memberikan bantuan kepada masyarakat sebesar Rp4.200.000 per orang. 

Namun tidak semuanya bisa dicairkan menjadi saldo, karena ada alokasi untuk biaya pelatihan sebesar Rp3.500.000. 

Nah sisanya ada saldo sebesar Rp700.000 yang akan dibagikan kepada masyarakat sebagai insentif. 

Maka dari itu pastikan Anda menjadi peserta Prakerja untuk mendapatkan saldo DANA Rp700.000 gratis ini. 

Insentif Kartu Prakerja

Jadi total insentif yang diterima peserta dari program Kartu Prakerja adalah Rp700.000 untuk sekali pencairan. 

Sebelumnya melalui skema khusus di masa pandemi, Prakerja sendiri memberikan insentif 4 kali kepada peserta dengan nominal Rp600.000. 

Namun kali ini skema yang digunakan telah normal kembali dimana insentif hanya bisa diklaim sebesar Rp700.000. 

Kelebihannya pada skema normal ini pemerintah bisa membuka pendaftaran Kartu Prakerja setiap bulannya dan kemungkinan akan kembali tersedia di bulan September 2024 ini. 

Berita Terkait
News Update