JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Anda bisa mendapatkan saldo DANA gratis Rp4.200.00 jika memenuhi persyaratan dan pendaftaran Prakerja gelombang 72.
Kartu Prakerja merupakan program yang diadakan pemerintah untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan masyarakat Indonesia.
Peningkatan kompetensi dilakukan dengan menyediakan kelas-kelas pelatihan dari berbagai bidang pekerjaan.
Melalui pelatihan Prakerja, peserta bisa meningkatkan dan menambah keterampilan serta kemampuan demi menghadapi persaingan di dunia kerja.
Peserta yang lolos mendaftar Program Kartu Prakerja akan mendapatkan total Rp4.200.000 yang terdiri dari saldo pelatihan dan insentif.
Saldo pelatihan diberikan sebesar Rp3.500.000 yang digunakan untuk membeli pelatihan dan tidak bisa ditukar ke saldo rekening bank atau dompet elektronik.
Insentif Rp700.000 akan peserta dapatkan setelah menyelesaikan pelatihan dan mengisi survei evaluasi sebanyak dua kali.
Berikut ini syarat untuk mendaftar Program Kartu Prakerja yang bisa Anda perhatikan sebelum mendaftar.
Syarat Mendaftar Program Kartu Prakerja
- Merupakan Warga Negara Indonesia
- Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal