JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - NIK KTP Anda yang resmi terdaftar sebagai penerima manfaat saldo dana bansos Program Keluarga Harapan (PKH) 2024, Rp2.400.000 siap masuk ke rekening secara bertahap sepanjang tahun ini.
Program PKH sendiri mencakup beberapa kategori penerima, yang masing-masing memiliki besaran dana bansos berbeda sesuai dengan kebutuhan.
Penerima saldo dana bansos Rp2.400.000 tersebut terdiri dari kategori dengan golongan penyadang disabilitas dan lansia diatas 70 tahun.
Bantuan sosial ini disalurkan dalam empat tahap, dengan setiap tahapnya akan dicairkan dana sebesar Rp600.000 sesuai kriteria yang telah ditetapkan oleh program PKH.
Sebagai informasi, bansos PKH adalah salah satu program bantuan sosial bersyarat yang dikelola oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI).
Pada tahun 2024, nominal atau besaran bantuan PKH telah ditentukan berdasarkan golongan penerima manfaat untuk mendukung keluarga kurang mampu.
Jadi, selain kategori penyadang disabilitas dan lansia diatas 70 tahun, bansos PKH juga menyasar komponen keluarga yang membutuhkan dukungan khusus lainnya, seperti anak yang bersekolah, ibu hamil dan balita.
Rincian Bansos PKH
Berikut adalah rincian nominal bantuan PKH 2024 untuk setiap golongan penerima yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.
1. Balita Usia 0-6 Tahun
Bagi keluarga yang memiliki balita berusia 0-6 tahun, pemerintah menyediakan bantuan sebesar Rp3.000.000 per tahun. Di mana setiap tahapnya keluarga akan menerima dana sebesar Rp750.000.
2. Ibu Hamil dan Masa Nifas
Ibu hamil dan yang sedang dalam masa nifas juga mendapatkan perhatian khusus dalam program PKH. Bantuan sebesar Rp3.000.000 per tahun diberikan kepada ibu hamil, yang juga disalurkan sebesar Rp750.000.
3. Siswa Sekolah Dasar (SD)
Untuk mendukung pendidikan anak-anak dari keluarga kurang mampu, pemerintah memberikan bantuan kepada siswa Sekolah Dasar sebesar Rp900.000 per tahun.
Bantuan ini akan disalurkan dalam empat tahap, dengan jumlah Rp225.000 setiap tahap. Dana ini bertujuan untuk membantu biaya pendidikan, seperti pembelian buku, seragam, dan kebutuhan sekolah lainnya.
4. Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP)
Siswa yang sedang menempuh pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) akan menerima bantuan sebesar Rp1.500.000 per tahun dengan setiap tahap sebesar Rp 375.000.
5. Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA)
Bagi siswa Sekolah Menengah Atas (SMA), pemerintah memberikan bantuan sebesar Rp2.000.000 per tahun. Bantuan ini disalurkan dalam empat tahap, dengan setiap tahap sebesar Rp500.000.
Cara Cek Bansos PKH
Adapun langkah-langkah yang perlu Anda ikuti untuk mengecek status penerima PKH secara bertahap melalui website resmi cek bansos.
1. Akses Website Resmi Kemensos
Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah membuka browser di HP, laptop, atau komputer Anda, kemudian akses website resmi Kementerian Sosial melalui link cekbansos.kemensos.go.id.
2. Isi Informasi Wilayah Tempat Tinggal
Setelah berhasil mengakses website tersebut, Anda akan melihat beberapa kolom yang perlu diisi dengan informasi mengenai wilayah tempat tinggal Anda. I
nformasi yang diperlukan meliputi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan. Pastikan Anda mengisi data ini sesuai dengan alamat yang tercantum pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda.
3. Masukkan Nama Penerima Sesuai KTP
Setelah mengisi informasi wilayah tempat tinggal, langkah berikutnya adalah memasukkan nama lengkap Anda sesuai dengan yang tertera pada KTP.
Pastikan nama yang Anda masukkan sudah benar dan sesuai, karena sistem akan mencocokkan data tersebut dengan data yang ada di database Kementerian Sosial.
4. Klik Tombol "Cari Data"
Setelah memastikan semua data yang Anda masukkan sudah benar, langkah selanjutnya adalah mengklik tombol "Cari Data".
Tombol ini berada di bagian bawah kolom pengisian data. Setelah Anda mengklik tombol tersebut, sistem akan mulai memproses pencarian informasi berdasarkan data yang telah Anda masukkan.
5. Cek Hasil Pencarian
Setelah sistem selesai memproses data, hasil pencarian akan muncul di layar. Jika Anda terdaftar sebagai penerima Bansos PKH, nama Anda akan muncul beserta informasi status penerimaan bantuan.
Status ini akan menunjukkan apakah Anda saat ini aktif sebagai penerima bantuan atau tidak. Informasi ini sangat penting untuk memastikan bahwa Anda mendapatkan hak bantuan yang seharusnya.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat dengan mudah mengecek status penerimaan saldo dana bansos PKH kapan saja dan di mana saja secara bertahap.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.