Selamat, saldo dana gratis Rp700.000 dari pemerintah berhasil Anda klaim. (Poskota.co.id/Fani Ferdiansyah)

TEKNO

Klaim Saldo Dana Gratis Rp700.000 dengan Nomor HP Anda, Simak Panduan Lengkapnya di Sini

Senin 26 Agu 2024, 22:03 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Klaim saldo dana gratis dari pemerintah Rp700.000 melalui Kartu Prakerja.

Untuk bergabung dalam Program Kartu Prakerja Gelombang 72, siapkan nomor HP aktif Anda, alamat email, berikut dokumen seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari KTP Elektronik, dari Kartu Keluarga (KK) yang dimiliki.

Melalui program ini, Anda berkesempatan menerima insentif yang dapat dicairkan ke dompet elektronik atau rekening bank.

Program Kartu Prakerja semakin populer di Indonesia sebagai sarana untuk mengakses berbagai jenis pelatihan, termasuk pelatihan kerja, pengembangan karir, dan wirausaha.

Selain mengembangkan keterampilan, Anda juga akan menerima sertifikat pelatihan yang bisa dijadikan dokumen pendukung saat melamar pekerjaan.

Untuk mengikuti Program Kartu Prakerja, pendaftar harus memenuhi sejumlah syarat dan ketentuan.

Syarat Mengikuti Program Kartu Prakerja

Jika Anda memenuhi kriteria tersebut, daftarkan diri sebagai peserta Kartu Prakerja pada gelombang yang tersedia.

Pendaftaran untuk Kartu Prakerja Gelombang 72 diperkirakan akan segera dibuka oleh pemerintah.

Pastikan Anda sudah mempersiapkan diri sebelum pendaftaran resmi dimulai. Berikut adalah langkah-langkah pendaftaran yang dijelaskan di laman resmi Prakerja.go.id.

Cara Mendaftar Kartu Prakerja

1. Kunjungi Situs Resmi Prakerja: Buka www.prakerja.go.id.
   
2. Masukkan Email dan Kata Sandi: Daftar dengan email dan buat kata sandi untuk akun Anda.
   
3. Isi Data Diri: Masukkan NIK, nomor KK, dan tanggal lahir, lalu tekan Lanjut. Lengkapi data diri sesuai KTP.
   
4. Verifikasi Nama dan Nama Ibu: Pastikan nama lengkap dan nama ibu kandung sesuai KTP. Jika ada perbedaan, segera hubungi Dukcapil untuk memperbaikinya.

5. Unggah Foto E-KTP: Ambil foto E-KTP dari ponsel sesuai ketentuan, lalu tekan Gunakan Foto dan tunggu proses verifikasi selesai.
   
6. Verifikasi Wajah: Lakukan pemindaian wajah dengan berkedip sesuai instruksi. Pastikan pencahayaan memadai dan wajah terlihat jelas tanpa aksesoris.
   
7. Isi Pertanyaan Pendaftaran: Jawab dengan jujur mengenai alasan Anda mengikuti Program Kartu Prakerja dan minat terhadap jenis pelatihan yang Anda inginkan.
   
8. Verifikasi Nomor HP: Masukkan kode OTP yang dikirim ke nomor HP Anda, lalu klik Kirim OTP. Jika salah memasukkan OTP lebih dari tiga kali, tunggu 24 jam.
   
9. Isi Pernyataan Pendaftar: Isi pernyataan sesuai kondisi Anda, kemudian klik Lanjut.
   
10. Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD): Selesaikan tes ini atau Soal Kemampuan Belajar (SKB), lalu tekan Lanjut.

11. Pilih Gelombang: Pilih gelombang sesuai alamat KTP di dashboard, kemudian klik Gabung Gelombang, konfirmasi pilihan dan klik Gabung, lalu setujui Persetujuan Prakerja untuk melanjutkan.

Setelah menyelesaikan pendaftaran, tunggu notifikasi kelolosan melalui SMS dan email.

Jika tidak lolos, Anda bisa mencoba lagi di gelombang berikutnya melalui dashboard akun Anda.

DISCLAIMER: Nomor HP yang dimaksud adalah nomor ponsel aktif milik peserta lolos gelombang, yang didaftarkan saat mendaftar Program Kartu Prakerja

Adapun saldo dana gratis Rp700.000 merupakan insentif Prakerja dari total keseluruhan dana, yaitu Rp4.200.000, yang diterima dari bantuan pemerintah untuk setiap peserta lolos di program tersebut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Saldo DANA GratisKlaim Saldo DANA GratisSaldo danadompet elektronikNIK KTPkartu prakerja

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor