Daftarkan NIK KTP Anda dan Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 Jika Lolos Kartu Prakerja, Simak Langkah-langkahnya

Minggu 25 Agu 2024, 12:41 WIB
Simak langkah-langkah mendaftarkan NIK KTP pada program Kartu Prakerja Gelombang 72.(Poskota.co.id/Della Amelia)

Simak langkah-langkah mendaftarkan NIK KTP pada program Kartu Prakerja Gelombang 72.(Poskota.co.id/Della Amelia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Daftarkan segera Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP Anda dan klaim saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 jika berhasil lolos seleksi Kartu Prakerja.

Program Kartu Prakerja gelombang terbaru memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk memperoleh insentif sekaligus meningkatkan kemampuan dan keterampilan kerja.

Program ini dirancang untuk membantu warga negara Indonesia yang berusia 18 tahun ke atas dan tidak sedang menempuh pendidikan formal agar memperoleh pelatihan sebagai usaha meningkatkan keterampilan di dunia kerja.

Dalam program ini, peserta yang lolos seleksi akan menerima saldo sebesar Rp700.000 yang bisa digunakan setela mengikuti berbagai pelatihan yang tersedia di platform mitra resmi Kartu Prakerja.

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko) merupakan lembaga pemerintahan yang bertanggung jawab atas terselenggaranya program berpotensial ini.

Bekerjasama dengam prakerja.go.id, Kemenko berupaya mengembangkan potensi sumber daya manusia (SDM) di tanah air menjadi semakin berkembang setiap waktunya.

Adapun target yang dituju oleh pemerintah ialah masyarakat yang termasuk dalam golongan pencari kerja, karyawan atau buruh yang terkena program PHK serta pelaku usaha menengah dan kecil.

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Dibuka?

Saat ini banyak sekali calon peserta yang bertanya-tanya kapan pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 72 akan dibuka oleh pihak penyelenggara.

Berdasarkan siklus yang biasa dilakukan pada setiap antar gelombangnya, pendaftaran akan dibuka setiap 7 sampai 14 Hari.

Untuk periode sebelumnya yakni gelombang 71 pendaftarannya ditutup pada 5 agustus 2024 kemarin.

Dapat diperkirakan kalau untuk pembukaan gelombang selanjutnya akan dilaksanakan antara 26 sampai 30 Agustus mendatang.

Berita Terkait

News Update