Ajukan Pinjaman Rp15 Juta di KUR BRI 2024 Melalui Online, Cek Langkah-Langkahnya di Sini

Minggu 25 Agu 2024, 03:57 WIB
KUR BRI 2024 bisa daftar melalui online, cek langkah-langkahnya di sini.(Poskota/Audie Salsabila Hariyadi)

KUR BRI 2024 bisa daftar melalui online, cek langkah-langkahnya di sini.(Poskota/Audie Salsabila Hariyadi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saat ini untuk mengajukan pinjaman di KUR BRI 2024 bisa melalui online. Sehingga akan memudahkan bagi debitur untuk tidak mengantri di kantor BRI.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha untuk mendapatkan modal. Dengan mengajukan melalui online, tentunya bisa menghemat waktu pendaftaran.

Debitur yang mengajukan pinjaman Rp15 juta bisa mempersiapkan persyaratan terlebih dahulu sesuai syarat KUR BRI Mikro 2024.

Setelah mempersiapkan persyaratannya, debitur bisa menggunakan cara mengajukan pinjaman via online dengan langkah-langkahnya seperti yang tertera di bawah ini.

  • Buka situs kur.bri.co.id melalui browser di perangkat seluler atau komputer Anda.

  • Tekan opsi 'Ajukan Pinjaman' yang tersedia di halaman utama.

  • Masuk ke akun menggunakan alamat email. Bagi yang belum memiliki akun, pilih 'Daftar' atau gunakan akun Google untuk proses autentikasi.

  • Tunggu proses verifikasi yang akan dikirimkan ke alamat email yang telah Anda daftarkan.

  • Setelah verifikasi berhasil, lakukan login kembali menggunakan kombinasi email dan kata sandi Anda.

  • Pilih menu 'Ajukan Pinjaman KUR' untuk memulai proses pengajuan.

  • Baca dengan seksama syarat dan ketentuan yang berlaku, kemudian centang kotak 'Saya adalah nasabah BRI' dan 'Setuju dan Ajukan Pinjaman'.

  • Lakukan verifikasi captcha dengan mengklik 'I'm not a Robot'.

  • Lengkapi formulir data pribadi dengan informasi yang akurat dan terkini.

  • Isi secara mendetail informasi terkait usaha yang Anda jalankan.

  • Unggah dokumen-dokumen pendukung yang diperlukan.

  • Tekan tombol 'Selanjutnya' untuk melanjutkan ke halaman pengajuan pinjaman.

  • Masukkan detail pengajuan pinjaman, termasuk jumlah yang diinginkan dan jangka waktu pelunasan.

  • Gunakan fitur 'hitung angsuran' untuk melihat estimasi cicilan yang akan Anda bayarkan.

  • Finalisasi proses dengan mengklik 'ajukan pinjaman'.

  • Tunggu konfirmasi dari sistem mengenai status persetujuan pinjaman Anda.

Demikian langkah-langkah mengajukan pinjaman Rp15 juta melalui online. Gunakan langkah-langkah di atas, supaya pengajuan akan lebih cepat dicairkan.

Gunakan uang untuk kebutuhan modal usaha. Langkah-langkah di atas hanya sebagai informasi. Untuk proses pencairan akan diberitahukan melalui pihak Bank.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan kanal WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update