Spesifikasi motor listrik Honda U-Go yang hadir dengan fitur modern. (Tangkap Layar YouTube/Berita Otomotif)

OTOMOTIF

Ini Dia Spesifikasi Motor Listrik Honda U-GO, Harga Terjangkau dan Fiturnya Modern, Buruan Cek!

Sabtu 24 Agu 2024, 10:33 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Merek otomotif ternama dunia, Honda, tampaknya semakin serius menggarap kendaraan listrik, seperti dengan hadirnya Honda U-Go yang telah meluncur di pasaran.

Honda U-Go merupakan sebuah motor listrik yang punya kombinasi menarik antara harga terjangkau dan fitur modern. Spesifikasi Honda U-Go perlu Anda ketahui sebagai informasi.

Desainnya tampak sporty dan stylish, cocok digunakan kaum muda di jalanan. Soal performa, Honda U-Go cukup tangguh dan mumpuni.

Dikutip Poskota dari kanal YouTube Berita otomotif, motor listrik Honda U-Go dilengkapi lampu LED penuh yang memberikan tampilan modern dan efisien.

Terdapat pula fitur port USB di bagian depan untuk mengisi daya ponsel atau perangkat elektronik pengendara. 

Kemudian, ruang penyimpanan di bawah jok pada motor listrik ini cukup luas sehingga muat untuk menaruh beberapa barang.

Kendaraan berbasis listrik Honda U-Go hadir dalam dua varian dengan perbedaan pada tenaga dan kecepatan maksimum. 

Varian standar dibekali tenaga motor berdaya 1,2 KW dengan kecepatan maksimal 53 km/jam.

Sementara untuk varian lainnya memiliki motor 800 Watt dengan kecepatan maksimum 43 km/h.

Kedua varian tersebut menggunakan baterai lithium ion berkapasitas 48 volt 30 Ah yang dapat dilepas.

Honda U-Go mampu menepuh jarak hingga 65 km untuk satu kali pengisian baterai. Apabila ditambah menggunakan dua baterai, maka jarak tempuhnya bisa mencapai 130 km.

Harga Honda U-Go

Berbicara soal harga, di pasar Cina motor listrik Ini dibandrol dengan nominal yang setara dengan Rp17 jutaan.

Harga yang terjangkau ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen yang ingin beralih ke kendaraan listrik.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
honda u-goHONDAspesifikasi honda u-goharga honda u-goMotor Listrik

Della Amelia

Reporter

Della Amelia

Editor