Setelah semua tahapan Prakerja ini selesai, jangan lupa untuk mengisi survei evaluasi untuk klaim insentif tambahan. Daftarkan nomor HP akun e-wallet ke Prakerja, bisa pilih aplikasi DANA, OVO, Gopay, atau Link Aja.
Cara mendaftarkan nomor HP akun e-wallet ini cukup mudah, ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Kunjungi website resmi dashboard.prakerja.go.id kemudian login menggunakan akun Prakerja.
- Setelah masuk ke menu dashboard bisa cari opsi hubungkan akun e-wallet atau dompet elektronik.
- Pilih salah satu opsi e-wallet yang tersedia untuk menghubungkan akun ke Prakerja.
- Masukkan nomor HP yang terkoneksi dengan akun e-wallet kamu dan konfirmasi untuk melakukan verifikasi akun.
- Selesaikan langkah verifikasi yang diberikan, bisa melalui email atau aplikasi e-wallet kamu.
Ikuti panduan hingga selesai, jika akun e-wallet berhasil diverifikasi maka akan langsung terhubung dengan akun Prakerja.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.