JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor induk kependudukan (NIK) serta kartu tanda penduduk (KTP) terdaftar dalam data Kementerian Sosial (Kemensos) dijadwalkan mendapat pencairan bansos pada Sabtu, 24 Agustus 2024.
Bantuan tersebut merupakan bansos tunai dan non tunai untuk periode Juli - Agustus 2024. Apabila keluarga penerima manfaat (KPM) yang memiliki kartu keluarga sejahtera (KKS) bisa melakukan pencairan melalui mesin ATM atau agen bank terdekat.
Sementara bagi KPM yang pencairannya tidak melalui transfer bank bisa mencairkan bantuannya di kantor pos terdekat.
Mengutip kanal YouTube Diary Bansos, ada dua bantuan sosial yang akan cair di akhir pekan. Bantuan tersebut disalurkan oleh Bank Himbara dan juga telah terjadwal pencairan melalui Pos Indonesia.
Namun bagi penyaluran yang melalui Pos Indonesia hanya wilayah tertentu yang dijadwalkan cair di akhir pekan besok.
Lalu, jenis bansos apa saja yang cair pada Sabtu, 24 Agustus 2024 untuk penerima manfaat? Berikut penjelasannya.
2 Bansos Cair di Akhir Pekan
Dalam informasi lanjutan kanal YouTube Diary Bansos dua bansos kemensos yang cair ini ialah program Indonesia Pintar (PIP) dan beras 10 kilogram.
Bansos PIP sendiri merupakan bantuan yang disalurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek).
Bantuan ini diberikan pada peserta didik di seluruh Indonesia mulai dari jenjang sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA).
Dalam kabar terbarunya, bansos PIP ini akan cair hingga akhir Agustus 2024. Bagi penerima manfaat yang telah melakukan aktivasi rekening bisa segera mengecek saldo dana bansosnya.
Besaran dana yang akan diterima oleh penerima manfaat bansos PIP, ialah:
- Anak sekolah SD Rp450.000
- Anak sekolah SMP Rp750.000
- Anak sekolah SMA Rp1.800.000