Selamat, NIK KTP Anda Telah Valid sebagai Penerima Dana Bansos Rp2.400.000 PKH 2024, Cek Selengkapnya di Sini, Berikut Cara Mencairkan Uang

Kamis 22 Agu 2024, 19:31 WIB
Cek dana bansos Rp2.400.000 PKH 2024. Pencairan uang bisa dilakukan via rekening KKS dan PT Pos Indonesia. (Poskota.co.id/Della Amelia)

Cek dana bansos Rp2.400.000 PKH 2024. Pencairan uang bisa dilakukan via rekening KKS dan PT Pos Indonesia. (Poskota.co.id/Della Amelia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, Anda yang telah mendaftar dengan NIK KTP akan dapat dana bantuan sosial (bansos) Rp2.400.000 apabila lolos validasi Program Keluarga Harapan (PKH).

Saldo dana tersebut akan disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan kategori penyandang disabilitas dan lanjut usia (lansia) dalam satu tahun.

PKH merupakan bantuan sosial bersyarat yang diberikan pemerintah kepada keluarga miskin di setiap daerah.

Bansos PKH telah berjalan sejak tahun 2007 di bawah naungan Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI).

KPM bansos ini adalah mereka yang telah memenuhi syarat penerima PKH, misalnya masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Sebagai bansos bersyarat, PKH hadir membuka akses bagi keluarga miskin, tertama dalam meningkatkan kesehatan keluarga, pendidikan anak, serta mengurani beban ekonom keluarga.

KPM bansos ini diimbau untuk memanfaatkan fasilitas yang disediakan pemerintah seperti pelayanan sosial dasar kesehatan, pendidikan, pangan dan gizi, perawatan, pendampingan, dan perlindugan sosial lainnya.

Cara Cek Bansos PKH Lewat HP

Penerima bansos atau KPM dapat memeriksa status bantuan mereka melalui laman resmi cek bansos di link cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut cara cek bansos PKH lewat HP untuk memudahkan Anda mengetahui update terbaru pencairan dana dari pemerintah.

  • Buka browser, kunjungi link cekbansos.kemensos.go.id
  • Masukkan data Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Keluarahan yang seuai
  • Masukkan nama penerima manfaat seuai KTP
  • Ketikkan empat kode hruf yang tertera di kotak kode
  • Klik 'Cari Data'
  • Selesai, sistem akan menampilkan hasil pencarian Anda sesuai data yang diinput

Besaran Bansos PKH

Kemensos RI membagi kategori KPM bansos PKH menjadi tujuh golongan, di antaranya sebagai berikut:

  • Penyandang disabilitas: Rp2.400.000/tahun atau Rp600.000/tahap
  • Lansia 70 tahun: Rp2.400.000/tahun atau Rp600.000/tahap
  • Ibu mamil, menyusui, atau masa nifas: Rp3.000.000/tahun atau Rp750.000/tahap
  • Balita 0-6 tahun: Rp3.000.000/tahun atau Rp750.000/tahap
  • Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp900.000/tahun atau Rp225.000/tahap
  • Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp1.500.000/tahun atau Rp375.000/tahap 
  • Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp2.000.000/tahun atau Rp500.000/tahap

Pencairan Bansos PKH

Proses pencairan uang atau dana bansos PKH terbagi menjadi dua, yaitu via rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan PT Pos Indonesia. KPM akan mendapatkan bansos secara bertahap dari pemerintah.

1. Pencairan via KKS

Pencairan dana bansos melalui rekening KKS dilakukan di Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) yang terdiri dari BNI, BRI, BTN, Mandiri, dan BSI (khusus wilayah Aceh).

2. Pencairan via PT Pos Indonesia

Adapun pencairan melalui PT Pos Indonesia dilakukan dengan mengunjungi kantor pos setempat sambil membawa KTP dan KK asli.

Apabila tidak mendatangi kantor pos, pencairan juga bisa dilakukan dengan cara petugas pos yang langsung mengunjungi komunitas seperti RT/RW, atau door to door ke rumah masing-masing KPM.

Cara tersebut biasanya berlaku bgi KPM yang kesulitan untuk pergi seperti penyandang disabilitas berat atau lansia yang sudah sepuh.

Namun, informasi terbaru per Agustus 2024, menyebutkan bahwa penyaluran PKH via kantor Pos akan dialihkan ke KKS Merah Putih.

Nantinya, KPM yang belum memiliki rekening akan dibuatkan buku tabungan masing-masing. Dengan begitu, pencairan uang bisa dilakukan di bank penyalur HIMBARA.

Akan tetapi, rencana ini belum sepenuhnya diterapkan. Baru beberapa daerah saja yang sudah melakukan peralihan metode ini.

Demikian informasi seputar bansos PKH 2024. Pastikan Anda memeriksa status penerimaan secara berkala untuk mengetahui update bansos yang sudah dikirimkan pemerintah.

Disclaimer: Tanggal pencairan bansos PKH di setiap daerah tidak selalu sama. KPM diharap bersabar untuk mendapat giliran pencairan dana bansos PKH pada bulan ini.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update