Kapolda Kepri Buka Turnamen Voli Kapolri Cup 2024 Zona II

Kamis 22 Agu 2024, 18:39 WIB
Kapolda Kepri, Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah didampingi Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Kepri, Kombes Pol Tri Yulianto beserta jajaran PJU membuka turnamen voli di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal, Batam. (Dok. Humas Polda Kepri)

Kapolda Kepri, Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah didampingi Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Kepri, Kombes Pol Tri Yulianto beserta jajaran PJU membuka turnamen voli di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal, Batam. (Dok. Humas Polda Kepri)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kapolda Kepulauan Riau (Kepri), Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah membuka Turnamen Voli Kapolri Cup 2024 Zona II.

Turnamen tersebut diikuti empat institusi Polda, di antaranya Kepri, Jambi, Bangka Belitung, dan Sumatera Selatan di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal, Batam pada Rabu, 21 Agustus 2024.

"Dalam turnamen Voli Kapolri Cup kali ini  dapat menjadi ajang mempertemukan empat Polda, sangat terkenal dengan kekuatan dan semangat kompetitif mereka," ujar Yan Fitri dalam keterangan resmi, Kamis, 22 Agustus 2024.

Orang nomor satu di jajaran kepolisian Kepri ini mengungkapkan turnamen tersebut dapat menjadi suatu wadah untuk pembinaan atlet voli dan ajang mencari bibit atlet berprestasi di Kepri.

"Bagi keempat Polda yang ikut serta yaitu paling kuat ada Sumatera Selatan. Tapi kendati demikian saya yakin Kepri mampu menjadi juara," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan ajang ini juga sebagai bentuk kepedulian dirinya dalam bidang olahraga, terutama cabang voli.

"Makna dalam turnamen ini antara lain membangun anggota Polri dapat lebih hidup sehat dengan cara berolahraga. Tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat," tuturnya.

Yan Fitri menambahkan, jika tim Polda Kepri meraih juara di Zona II, dirinya akan memberikan hadiah khusus kepada pemain yang bertanding.

"Tunggu saja nanti, ada hadiah menarik yang menanti," ujarnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

News Update