- Nomor rekening bank atau akun dompet elektronik atas nama peserta, yang harus sesuai dengan Nomor Induk Kependudukan Kartu Tanda Penduduk (NIK KTP).
- Dompet elektronik yang bermitra dengan Kartu Prakerja adalah LinkAja, GoPay, OVO, dan DANA untuk pencairan dana insentif.
- Sedangkan bank yang bekerja sama untuk mencairkan insentif Prakerja adalah Bank Negara Indonesia (BNI) dan Bank Central Asia (BCA).
- Nomor telepon yang teregistrasi dalam akun Kartu Prakerja adalah nomor virtual dompet elektronik.
- Akun dompet elekrtonik berstatus Premium atau di-upgrade dengan verifikasi KTP dan swafoto (selfie).
Cara Cairkan Insentif Kartu Prakerja
Apabila seluruh syarat telah dipenuhi, peserta bisa langsung menghubungkan akun dompet digital atau rekening bank dengan langkah-langkah sebagai berikut.
- Kunjungi laman resmi prakerja.go.id.
- Pastikan sudah memiliki akun Prakerja.
- Login akun dengan nomor telepon atau alamat email aktif.
- Tonton tiga video Kartu Prakerja yang ditampilkan pada halaman beranda.
- Setelah itu peserta akan diarahkan ke halaman untuk menautkan rekening bank atau dompet elektronik.