Saldo dana Rp50.000.000 cair dari KUR (Rivero Jericho S/Poskota)

EKONOMI

Alhamdulillah Saldo Dana Rp50.000.000 dari KUR Bank Mandiri sebagai Modal Usaha Anda Bisa Cair, Cek Syarat Berikut

Senin 19 Agu 2024, 05:16 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana Rp50.000.000 bisa Anda dapatkan dari Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Mandiri dengan syarat-syarat tertentu, simak informasi lengkapnya di sini.

KUR adalah sebuah program peminjaman saldo dana dari Bank untuk orang yang ingin membuka sebuah usaha.

Selain membantu modal membuka usaha, KUR juga berfungsi sebagai salah satu upaya dalam mengembangkan pertumbuhan ekonomi negara.

Anda dapat mengajukan pinjaman KUR ke bank manapun sebagai nasabah dari bank tersebut.

Nominal besaran saldo dana yang bisa didapat dari KUR sangatlah bervariasi, mulai dari yang terkecil. hingga Rp50.000.000 bahkan Rp100.000.

Proses peminjaman KUR dilakukan bertahap dari limit kredit kecil hingga besar.

Dengan membayarkan pinjaman KUR yang telah Anda ambil, limit peminjaman selanjutnya pun akan bertambah lebih besar.

Adapun syarat yang harus Anda ketahui untuk melakukan peminjaman KUR di bank Anda.

Lantas, apa saja syarat dan cara untuk mendapatkan saldo dana dari KUR Bank Mandiri? Simak informasi berikut.

Syarat Peminjaman KUR Bank Mandiri

Berikut adalah syarat peminjaman saldo dana KUR Bank Mandiri:

1. Usia minimal nasabah 21 tahun atau sudah menikah

2. Memiliki usaha yang sudah beroperasi minimal selama 6 bulan

2. Fotokopi KTP

3. Fotokopi Keluarga

4. Melampirkan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) jika pinjamannya di atas Rp50.000.000

5. Memiliki Surat Keterangan Usaha (SKU)

6. Fotokopi Jaminan

Jika syarat-syarat di atas sudah lengkap, Anda dapat mengajukan peminjaman KUR di Kantor Cabang Pusat Bank Mandiri terdekat.

Bagaimana cara mengajukan pinjaman KUR di Bank Mandiri? Simak informasi berikut untuk mengetahui cara mengajukan pinjaman KUR.

Cara Mengajukan Pinjaman KUR Bank Mandiri

Berikut adalah tahap-tahap mengajukan pinjaman KUR Bank Mandiri:

1. Persiapkan dokumen yang menjadi syarat di atas seperi NPWP, KTP, KK, SKU dan dokumen tambahan lainnya.

2. Ajukan permohonan KUR di Bank Mandiri dengan menjelaskan kebutuhan Anda secara merinci.

Setelah melakkan dua tahap di atas, pihak bank akan melakukan verifikasi berkas terhadap dokumen dan usaha Anda.

Pihak bank juga akan melakukan proses penilaian kredit kelayakan usaha dan riwayat kredit Anda.

Anda akan dihubungi oleh pihak bank untuk tanda tangan akad kredit begitu proses pengajuan KUR disetujui.

Setelah melewati semua proses di atas, saldo dana dari KUR akan disalurkan langsung ke rekening Anda.

Demikian informasi seputar syarat dan cara pengajuan pinjaman KUR yang daat Anda simak. Semoga bermanfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Saldo danasaldo dana KURnikKTPKK

Rivero Jericho Souisa

Reporter

Rivero Jericho Souisa

Editor