Potret ucapan unik HUT RI ke-79 dari klub Liga Inggris. (edit: Dzikri)

Sepak Bola

Unik! 3 Klub Liga Inggris Beri Ucapan HUT RI ke-79, Ada Pantun dan Balap Karung di Etihad

Sabtu 17 Agu 2024, 11:49 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Keunikan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 pada 17 Agustus ini bukan hanya terjadi di dalam negeri. Namun ternyata merambah ke dunia sepak bola dunia.

Baru-baru ini tiga klub besar Liga Inggris yakni Manchester United, Manchester City serta Tottenham Hotspurs memberikan ucapan unik saat Indonesia merayakan Hari Kemerdekaan.

Namun tak heran jika ketiga klub ini memberi ucapan HUT RI ke-79, sebab ketiga klub ini memiliki fanbase yang besar di Indonesia.

Ucapan-ucapan tersebut diunggah dalam media sosial official setiap klub ditambah dengan kata-kata yang unik.

Bahkan kata-kata ucapan HUT RI ke-79 itu menggunakan bahasa Indonesia serta dibuat menjadi sebuah pantun.

Ucapan HUT RI Unik dari Klub Sepak Bola Inggris

Pernah melihat Erling Haaland bermain balap karung? Hal tersebut direalisasikan oleh Manchester City.

Klub yang populer dipanggil Man City itu memberikan ucapan pada Indonesia saat merayakan Hari Kemerdekaan.

Dalam unggahannya, terlihat gambar Erling Haaland memakai karung paling terdepan seperti sedang berlomba. Ditambah ada pemain lain serta pelatih Pep Guardiola.

“Selamat Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia,” tulis keterangan media sosial resmi Man City.

“Seru juga kali ya semisal ada lomba balap karung di Etihad, sambungnya.

Selain Man City, ucapan unik HUT RI ke-79 diberikan oleh Tottenham Hotspurs yang memberikan sebuah pantun.

Dalam postingannya, Spurs memposting sebuah gambar ikon mereka dengan background bendera Indonesia serta bangunan garuda di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Namun yang menarik ialah keterangannya yang dituliskan dalam sebuah pantun, “Cikini ke Gondangdia, Jawa ke Kalimantan, Dirgahayu Indonesia, Selamat Hari Kemerdekaan,” tulis Spurs di Instagramnya.

Lalu yang terakhir ialah Manchester United atau MU. Klub yang berjuluk Red Devils itu mengunggah sebuah sebuah gambar dengan latar merah serta adanya gambar peta Indonesia.

Kemudian dibubuhi tulisan ‘Dirgahayu Indonesia 79’. Selain itu, klub raksasa Inggris ini memberi ucapan untuk penggemarnya yang merayakan Hari Kemerdekaan.

“Selamat Hari Kemerdekaan untuk seluruh fans kami di Indonesia! Dirgahayu!,” tulis akun MU.

Ragam Reaksi Netizen

Dari ucapan-ucapan yang diberikan oleh tiga klub Liga Inggris tersebut, banyak yang merespon dengan penuh kelakar dan gelak tawa.

“Merdeka, semoga tahun ini minimal masuk 4 besar, bonus juara Premier League,” tulis fans MU.

“MU menang, paginya upacara Kemerdekaan Indonesia,” kata fans MU.

“Lomba panjat klasemen Liga Inggris,” ucap fans Man City.

“Haaland suruh ikut lomba kerupuk, dia tinggi jadi enak,” kata seorang fans Man City.

“Wah enggak Monas lagi udah IKN,” kata fans Spurs.

“Kirim satu pemain ke Indonesia,” ucap seorang fans Spurs

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
hut riSepak BolaLiga Inggrishari kemerdekaan indonesia

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor