JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Cara pinjam dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI terbaru 2024 bisa Anda lakukan dengan dua cara, yakni secara offline dengan mendatangi kantor cabang BRI terdekat atau secara online melalui ponsel.
KUR sendiri merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk memajukan perekonomian dengan memberikan bantuan modal bagi usaha mikro kecil dan menengah dalam bentuk pinjaman atau kredit.
Program ini disalurkan melalui lembaga perbankan yang dipilih oleh pemerintah.
BRI menawarkan pinjaman KUR dengan limit yang bervariasi, mulai dari Rp10 juta sampai dengan Rp500 juta. Sementara untuk suku bunga yang ditetapkan 6 persen per tahun dengan lama pinjaman hingga 5 tahun.
Menurut informasi dari kanal Youtube Fancy Labs, syarat-syarat untuk mengajukan KUR BRI yakni sebagai berikut:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Kartu Keluarga (KK) .
- Memiliki usaha yang layak dan telah berjalan 6 bulan (dibuktikan dengan surat keterangan usaha dari desa setempat).
- NPWP, akan tetapi sifatnya tidak wajib. NPWP akan bersifat wajib jika pengajuan pinjaman lebih dari Rp50 juta.
Berdasarkan peraturan terbaru KUR BRI, di tahun ini jika Anda baru pertama kali mengajukan KUR BRI maka akan terkena bunga sebesar 6 persen per tahun.
Apabila sudah kedua kali melakukan pengajuan maka bunganya akan menjadi 7-9 persen. Jika sudah mengajukan keempat kalinya, suku bunga ini sifatnya flat, jadi sampai lunas angsuran akan tetap sama.
Info penting yang wajib Anda ingat adalah bagaimana supaya pengajuan KUR BRI cepat disetujui. Di mana usaha Anda itu harus berjalan minimal 6 bulan dan tidak boleh kurang dari 6 bulan.
Jika usaha Anda kurang dari 6 bulan dan tetap nekat mengajukan KUR BRI, maka bisa dipastikan pengajuan akan ditolak.
Selain wajib punya usaha minimal 6 bulan, Anda juga tidak boleh menerima kredit modal kerja atau pinjaman sejenis KUR dari bank lain.
Tapi, jika memiliki angsuran seperti kredit kepemilikan rumah, kredit kendaraan bermotor atau mobil, hal itu diperbolehkan karena sifatnya kredit konsumtif.
Namun, pastikan angsuran kredit tersebut statusnya lancar dan tidak boleh ada tunggakan. Jikapun ada sebaiknya dilunasi dulu dan setelah itu baru ajukan KUR di BRI.
Jika sudah menyiapkan dokumen dan paham tentang hal-hal di atas, berikut cara pinjam dana KUR BRI secara offline:
- Datangi kantor cabang Bank BRI terdekat.
- Serahkan dokumen kepada petugas dan katakan jika Anda ingin mengajukan KUR BRI.
- Petugas akan meminta Anda untuk mengisi sejumlah data.
- Setelah itu, Anda akan diminta untuk menunggu proses verifikasi data.
- Jika proses verifikasi data berhasil, info pengajuan KUR akan diberitahukan kepada nasabah.
Apabila pengajuan berhasil, biasanya akan ada petugas dari Bank BRI untuk mensurvei langsung ke rumah dan tempat usaha Anda. Jika disetujui, butuh waktu 7-14 hari untuk proses pencairan pinjaman.
Nantinya, Anda akan diundang ke kantor cabang Bank BRI untuk melakukan tanda tangan perjanjian dan pencairan dana akan dilakukan.
Sementara bagi yang tidak mau repot mengajukan pinjaman KUR langsung ke kantor cabang Bank BRI, Anda bisa melakukan pengajuan melalui HP. Berikut cara-caranya:
- Kunjungi website kur.bri.co.id.
- Setelah masuk, terdapat info suku bunga KUR BRI, untuk info detailnya Anda bisa membaca dan pahami sendiri.
- Selanjutnya, tekan tombol 'Ajukan Kredit Sekarang'.
- Lalu, tekan 'Ajukan Pinjaman'.
Jika belum punya akun, lakukan pendaftaran dengan cara di bawah ini:
- Akses situs kur.bri.co.id.
- Klik tulisan 'Daftar disini'.
- Kemudian, Anda akan diintruksikan untuk mengisi nama lengkap, email, dan juga password.
- Pilih ikon 'Nasabah'
- Klik ikon 'Buat Akun'
- Berikutnya ikuti petunjuk pengisian data-data yang diminta oleh website.
- Selesai.
Apabila berhasil seperti pengajuan offline, petugas dari pihak Bank BRI akan datang ke rumah dan tempat usaha Anda untuk mengecek apakah layak mendapatkan pinjaman KUR.
Jika disetujui, maka Anda akan diundang ke kantor cabang Bank BRI terdekat untuk melakukan tanda tangan perjanjian pinjaman dan pencairan dana akan dilakukan.
Demikian informasi yang dapat disampaikan tentang cara pengajuan pinjaman KUR BRI baik secara offline maupun online. Semoga bermanfaat!
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.