Setelah semua proses pembagian KKS dan buku rekening selesai, saldo bantuan PKH maupun BPNT akan segera tertop up ke KKS baru ketika status SP2D pada SIKS-NG berubah menjadi "SI."
Selain itu, KPM yang peralihannya dari pos ke KKS akan menerima bantuan untuk 3 bulan sekaligus (Juli-September), sehingga jumlah bantuan yang diterima akan lebih besar dibandingkan dengan KPM yang pencairannya untuk 2 bulan (Juli-Agustus).
Untuk BPNT, KPM akan menerima Rp600.000 untuk 3 bulan, sedangkan untuk PKH, jumlah bantuan bervariasi tergantung pada kategori penerima, dengan tambahan komponen baru berupa korban pelanggaran HAM berat yang akan menerima sekitar Rp2.700.000.
Bagi KPM yang masih menunggu pencairan, diimbau untuk tetap berpikir positif dan berharap agar proses pencairan dapat segera diselesaikan.
DISCLAIMER: Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan BPNT dan PKH berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luas.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.