JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Tirakatan merupakan istilah dari bahasa jawa yang merujuk pada tradisi atau acara di malam hari menjelang perayaan besar, misal Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus.
Tirakat juga bearti usaha yang dilakukan oleh umat Islam untuk menuju jalan Allah SWT.
Kegiatan yang dilakukan pada tirakatan di sejumlah daerah adalah melakukan doa bersama.
Pelaksanaan malam tirakatan umumnya dilakukan pada hari sebelum kemerdekaan atau 16 Agustus. Kegiatan ini menjadi bagian yang penting untuk perayaan HUT RI.
Biasanya malam tirakatan diisi dengan acara syukuran dan perenungan yang disertai pembacaan doa dengan khusyuk.
Tujuan dari adanya tirakatan ini adalah untuk memohon keberkahan dan hajat hidup lainnya. Selain itu juga membersihkan hati dan pikiran guna melaksanakan acara penting yang akan datang.
2 Contoh Doa Malam Tirakatan 17 Agustus
1. Contoh Doa Pertama
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيْمِ *
الحمدُ للهِ رَبِّ العَالَمِيْنَ *
حَمْداً شَاكِرِيْنَ حَمْدًا حَمْدًا النَّاعِمِيْنَ يُ وَافِي نِعَمَوُ وَ يُكَافِئُ مَزِيْدَهُ *
يَا رَبَّ نَا لَكَ الْحَمْدُ كَمَا يَ نْبَغِي لِجَلاَلِ وَجْهِكَ وَ عَظِيْمِ سُلْطَانِكَ *
اللّّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِوِ وَصَحْبِوِ اَجْمَعِيْن
Latin: "Bismillāhirraḥmānirraḥīm. Alḥamdu lillāhi rabbilʿālamīn. Hamdan shākhirīn ḥamdan ḥamdan an-nāʿimīn yu wāfīniʿamahu wa yukāfīʾu mazīdahu, yā rabbana lakal-ḥamdu kamā yanbaghī lijālali wajhika waʿaẓīmi sulṭānik. Allāhumma ṣalli wa sallim ʿalā sayyidinā Muḥammadin wa ʿalā ālihi wa ṣaḥbihi ajmaʿīn."
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Esa
Saat ini seluruh masyarakat bangsa Indonesia sedang memanjatkan doa, memuji kebesaran-Mu, serta memohon keridhaan atas syukur dan nikmat kemerdekaan yang Engkau anugerahkan kepada kami.
Kami memohon dengan sangat, terimalah doa dan rasa syukur kami memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang saat ini telah berusia 79 tahun.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa.
Berkat rahmat dan karunia-Mu serta semangat persatuan yang membara, bangsa Indonesia berhasil menyingkirkan penjajah. Dengan pertolongan dan kuasa-Mu, anugerahkanlah kemampuan kepada bangsa Indonesia untuk mempertahankan dan mengisi kemerdekaan ini dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana.
Lindungilah bangsa Indonesia dari fitnah dan marabahaya, jauhkan kami dari permusuhan dan perpecahan. Sadarkanlah seluruh rakyat Indonesia akan pentingnya persatuan dan kesatuan, kuatkan jiwa kami untuk tetap bersatu sehingga cita-cita Indonesia dapat terwujud.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa.
Jadikanlah generasi masa kini dan yang akan datang menjadi generasi yang penuh iman dan takwa kepada-Mu, generasi yang hormat kepada orang tua dan menghargai jasa para pahlawan.
Jadikanlah kami dan anak cucu kami mampu membawa bangsa Indonesia menuju kemajuan yang kami cita-citakan, serta terciptanya masyarakat yang saling menghormati, menghargai, dan penuh toleransi dalam bingkai Bineka Tunggal Ika.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun.
Ampunilah dosa dan kesalahan kami, dosa dan kesalahan para orang tua kami, pemimpin kami, para pahlawan, dan syuhada yang telah berjuang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Terimalah doa permohonan kami.
رَبَّ نَا اَتِناَ فِى الدُّنْ يَا حَسَنَةً وَفِى الَْْخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ *
وصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِوِ وَصَحْ بِوِ اَجْمَعِيْنَ *
بِفَضْلِ سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عِلَى الْمُرْسَلِيْنَ وَالْحَمْدُ للهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ
Latin: "Rabbana atina fid-dunya yā ḥasanatan wa fil-ākhirati ḥasanatan wa qinā ʿadhāba an-nār. Waṣalla Allāhu ʿalā sayyidinā Muḥammadin wa ʿalā ālihi wa ṣaḥbihi ajmaʿīn. Bifaḍli subḥāna rabbika rabbil-ʿizzati ʿammā yaṣifuun. Wa salāmun ʿalal-mursalīn wa al-ḥamdu lillāhi rabbil-ʿālamīn."
2. Contoh Doa Kedua
أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ، اَلْحَمْدُ للّٰهِ رَبِّ العَالَمِيْنَ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلَامُ عَلىَ اَشْرَفِ اْللأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ سَيِّدِناَ وَمَوْلٰنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اٰلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ، اَمَّا بَعْدُ.
Latin; Audzubillahiminasyaitonirojim.
Bismillahirrahmanirrahiim, alhamdulillahi rabbil 'alamina, washolatu was salaamu 'ala asyrofil anbiyaa-i wal mursaliina sayyidina wa maulaana muhammadin, wa 'ala aalihi wa shohbihi ajma'iina. Amma ba'du.
Artinya: Aku berlindung kepada Allah dari godaan setan yang terkutuk. Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam. Rahmat dan keselamatan semoga tercurah kepada Nabi dan Rasul mulia dan kepada keluarga dan para sahabatnya semua.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Esa.
Di hari yang penuh berkah ini kami berkumpul dalam rangka bersyukur atas nikmat kemerdekaan yang telah Engkau anugerahkan kepada bangsa dan negara Indonesia yang kini telah berusia 78 tahun.
Ya Allah, Tuhan kami Yang Maha Bijaksana.
Pertemuan malam ini juga dalam rangka untuk merenung dan mengenang kembali peristiwa kemerdekaan Republik Indonesia agar kami semakin memahami arti sebuah perjuangan yang dilakukan oleh para pahlawan di masa lalu. Semoga kami dapat terus melanjutkan perjuangan mereka untuk membangun negeri ini menjadi lebih baik lagi.
Ya Allah, Tuhan semesta alam.
Kami berdoa semoga Indonesia senantiasa dalam lindungan-Mu serta dijauhkan dari segala bencana, marabahaya, dan ketidakadilan. Jauhkan kami dari segala bentuk permusuhan dan perpecahan. Jadikanlah negeri ini sebagai tempat yang rukun, aman, damai, dan makmur.
Ya Allah, Tuhan yang Maha Menentukan segalanya.
Jadikan kami dan anak-cucu kami sebagai generasi yang dapat membawa kemajuan bagi bangsa dan negara. Jadikan pula generasi masa kini dan mendatang penuh iman dan takwa kepada-Mu, generasi yang hormat kepada orang tua dan menghargai jasa pahlawan.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun.
Ampunilah dosa-dosa dan kesalahan kami, kesalahan para pemimpin kami, para pahlawan dan syuhada yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
Ya Allah, terimalah doa dan permohonan kami.
رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Latin: Rabbana, atina fid dunya hasanah, wa fil akhirati hasanah, wa qina adzaban nar.
Artinya: Tuhan kami, berikan kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat. Lindungilah kami dari siksa neraka.
Demikian mengenai 2 contoh bacaan doa malam tirakatan 17 Agustus 2024 yang bisa dipraktikkan salah satunya. Semoga membantu.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.